Gorontalo, mimoza.tv – Penyelenggaraan pesta demokrasi pemilu 2019 pemilihan presiden dan pemilihan legislatif secara serentak yang akan dilaksanakan pada 17 April 2019 besok di seluruh walayah Indonesia.
Pelaksanaan pemilu kali ini merupakan pertama kalinya dilaksanakan di dunia, dimana secara bersamaan kita memilih presiden, legislatif DPR RI, DPD, DPRD Kabupaten dan Kota.
Mengantisipasi akan ketertiban dan keamanan agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan dalam pelaksanaan pemilu 2019 tersebut, Danrem 133/Nani Wartabone Kolonel Czi Arnold AP Ritiauw yang didampingi Kasiter Korem Letkol Inf Lucky Maramis dan Danyon 713/Satya Tama Mayor Inf Dony Grenadi melaksanakan peninjauan ke sejumlah TPS di wilayah Kabupaten Gorontalo bersama Bupati Gorontalo, Nelson Pamalingo dan unsur Forkopimda.
“Pada setiap peninjauan TPS kita selalu mengingatkan akan ketertiban dalam pelaksanaan pencoblosan. Kita juga mengingatkan, pentingnya kebersamaan dan persaudaraan,” ujar Arnold dalam kesempatan tersebut.
Hal yang tak lupa setiap mendatangi TPS, Arnold juga berpesan, “Apapun pilihannya, Inga, Ito Ngaamila Mohutato” (Torang samua Basudara).
Turut serta dalam kunjungan tersebut, Dandim 1304/Gorontalo Letkol Inf Alan Surya Lesmana serta Kasdim Mayor Inf Taufik Buhang.
Tak hanya beberapa TPS di wilayah Kabupaten Gorontalo saja, Danrem bersama rombongan melanjutkan perjalanan ke wilayah Kabupaten Gorontalo Utara di Koramil Kwandang dan melaksanakan peninjauan ke TPS yang didampingi Wakil Bupati Gorut Totik Modanggu dan Kapolres Limboto AKBP Dafcoriza.(luk)