Gorontalo, mimoza.tv – Wakil Gubernur Gorontalo, Idris Rahim menghimbau masyarakat, untuk tidak melakukan konvoi dalam bentuk apapun, sebelum ada pengumuman resmi dari penyelenggara. Hal ini diungkapkan Wagub saat menjadi salah satu narasumber pada acara Ngopi Bauni, yang digelar di salah satu resto di Kota Gorontalo, Selasa (16/4/2019).
“Ini sangat penting, agar jangan sampai terjadi hal yang tidak kita inginkan bersama,” ungkap Idris.
Dalam kesempatan itu juga Idris menghimbau kepada petugas penyelenggara, agar senantiasa mengedepankan profesionalisme, dan menjaga integritas.
“Ini penting, agar penyelenggaraan Pemilu serentak ini dapat berjalan dengan lancar, dan menghindari juga hal-hal yang negatif,” ujar Idris.
Dalam kesempatan itu juga dirinya mengingatkan, agar masyarakat menolak politik uang, serta tidak golput.
“Kita berharap tingkat partisipasi masyarakat pada penyelenggaraan Pemilu tahun ini melebihi target, yaitu 80 persen,” tandas Idris.
Turut hadir dalam acara Ngopi Bauni tersebut, Wakapolda Gorontalo, Perwakilan Kabinda, Ketua KPU dan Ketua Bawaslu Provinsi Gorontalo.(luk)