Gorontalo, mimoza.tv – Belum lama ini beredar rekaman suara berisikan pengakuan pemerasan mengatasnamakan Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Bone Bolango, Raden Sudaryono SH., MH.
Rekaman suara percakapan itu adalah antara suara seorang pria yang mengaku sebagai Kajari Bone Bolango, dengan suara seorang perempuan yang diketahui merupakan salah seorang saksi yang telah diperiksa dalam kasus dugaan korupsi pengelolaan dana bergulir kegiatan simpan pinjam kelompok perempuan (SPKP) dari Bantuan Langsung Masyarakat (BLM) Eks PNPM Mandiri di Kecamatan Bulango Selatan Kabupaten Bone Bolango tahun Ajaran 2017 – 2020.
Dalam rekaman suara itu Kajari palsu itu mencoba memanfaatkan situasi dan kondisi saat ini, dimana kasus SPKP eks PNPM ini menjadi atensi Kejari Bone Bolango.
Dalam rekaman percakapan itu Kajari palsu sebelumnya telah menghubungi oknum Anggota DPRD Bone Bolango, lalu menghubungi seorang yang bersuara perempuan, yang ternyata merupakan salah seorang saksi yang telah diperiksa dalam kasus tersebut.
Rekaman suara itu juga sang Kajari palsu itu meminta sejumlah dana untuk kebutuhan kegiatan acara buka puasa, yang bakal mengundang pihak Kejaksaan Tinggi, Ketua DPRD, bahkan kepala dinas.
Berikut potongan rekaman suara percakapan antara suara seorang pria yang mengatasnamakan Kajari Bone Bolango dengan suara seorang perempuan.
Pewarta : Lukman.