Gorontalo, mimoza.tv – Pasca mendapat surat rekomendasi dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Nasdem sebagai Bakal Calon Gubernur Gorontalo, sampai saat ini Tony Uloli (TU) terus membangun komunikasi dengan partai lainnya.
Hal itu disampaikan oleh Irfan Mahmud, selaku Koordinator Tim Tony Uloli, saat dihubungi awak media ini, Rabu (19-6-2024).
Irfan menjelaskan, dengan keluarnya rekom dari DPP Partai Nasdem, otomatis TU sudah punya modal 7 kursi, dari 9 kursi yang disyaratkan dalam Pilkada nanti.
“Alhamdulillah dengan keluarnya rekomendasi dari Partai Nasdem, berarti koalisi ini sudah punya modal 7 kursi, tinggal cari 2 kursi lagi sebagai syarat. Beliau saat ini on progress, dan terus membangun komunikasi politik dengan partai lainnya di pusat, minus Partai Hanura. Karena waktu Partai Hanura membukan pendaftaran, beliau lagi di Jakarta,” ucap Irfan.
Ditanya apakah sudah ada juga rekomendasi dari partai lainnya selain Partai Nasdem, Irfan menjelaskan bahwa mekanisme di tiap-tiap partai itu berbeda-beda.
“Mekanisme di setiap partai itu berbeda-beda. Di Partai Nasdem lebih cepat, sehingga Alhamdulillah juga rekomnya cepat keluar. Kalau di partai lainnya juga mungkin tengah berproses, dan kita tunggu saja,” ujarnya.
Demikian juga ketika ditanya soal rekomendasi dari Partai Golkar, dinama Tony Uloli sendiri merupakan kader partainya. Irfan mengatakan, kemungkinan partai berlambang pohon beringin itu masih juga berproses.
“Saya mendapat info, kemungkinan Partai Golkar masih mengadakan satu kali survey lagi. Mungkin akan diumumkan siapa yang akan direkomendasikan sebagai bakal calon sebelum pendaftaran di KPU pada akhir bulan Agustus nanti,” pungkasnya.
Sebelumnya pada ahad (9-6-2024) lalu DPP Nasdem menyerahkan rekomendasi dukungan partai untuk Pilkada Gorontalo dan Kepulauan Riau. Untuk Pilkada Gorontalo, rekomendasi yang diterbitkan untuk Pilgub dan Pilwako.
Untuk Pilgub, rekomendasi yang diterbitkan DPP Nasdem sudah dalam bentuk rekomendasi pasangan calon gubernur-wakil gubernur, yakni pasangan Tony Uloli-Rustam Akili.
Rekomendasi itu diserahkan langsung Rachmat Gobel selaku Ketua DPP NasDem Bidang Ekonomi yang juga Ketua Teritorial Pemenangan Pemilu Wilayah Sulawesi, kepada Tony Uloli dan didampingi Rustam Akili. Penyerahan rekomendasi disaksikan Ketua DPP Nasdem Willy Aditya.
Penulis : Lukman.