Kota Gorontalo, mimoza.tv – Setelah mendapatkan restu dari Gubernur Gorontalo, rencananya pada 15 Agustus mendatang, Wakil Wali Kota Charles Budi Doku akan mendaftarkan diri pada penjaringan bakal calon wakil wali kota, yang digelar oleh Partai Amanat Nasional Kota Gorontalo.
Setelah melakukan pendaftaran bakal calon wakil wali kota di Partai Demokrat dan PDI Perjuangan, Charles Budi Doku rencananya dalam waktu dekat, tepatnya pada 15 Agustus, akan melakukan pendaftaran pada penjaringan bakal calon wakil wali kota yang di gelar oleh Partai Amanat Nasional Kota Gorontalo.
“Sebelumnya saya sudah mendaftar lewat penjaringan Partai Demokrat dan PDI-Perjuangan, rencananya tanggal 15 Agustus nanti saya juga akan mendaftar melalui penjaringan yang di buka oleh PAN,” kata CBD, sapaan akrabnya.
Dirinya menambahkan, langkah ini adalah sebagai bentuk keseriusan dirinya, untuk ikut bertarung pada pesta demokrasi lima tahunan tersebut.
Apalagi mantan anggota DPD-RI yang juga kader Partai Golkar ini, telah mendapatkan restu dari Rusli Habibie, untuk maju berpasangan dengan Adhan Dambea pada Pilwako 2018 mendatang.
Diketahui saat ini, dalam pelaksanaan penjaringan bakal calon kepala daerah oleh Partai Amanat Nasional Kota Gorontalo, baru 3 nama yang mendaftarkan diri, yakni Elnino Mohi, Sjafrudin Mosii, serta Yunus Nusi. (fzl)
Foto : Arlank