Kota Gorontalo, mimoza.tv – Langkah pasangan Adhan Dambea – Charles Budi Doku untuk maju dalam perhelatan Pemilihan Wali Kota mendatang semakin mantap. Hal ini seiring dikeluarkannya rekomendasi Partai Gerindra untuk pasangan dengan jargon TERTIBKAN ini sebagai kado di penghujung tahun 2017.
Surat rekomendasi dengan nomor 12-477/Rekom/DPP-GERINDRA/2017 ini diterima pasagan Adhan Dambea-Charles Budi Doku tepat dihari terakhir tahun 2017, 31 Desember. Surat yang ditandatangani oleh Ketua Umum Parbowo Subianto dan Sekjen Ahmad Muzani ini, bagaikan kado tahun baru bagi pasangan ini.
Saat dikonfirmasi terkait hal ini, Ketua DPC Gerindra Kota Gorontalo, Onis Djafar mengatakan, Gerindra sudah mempertimbangkan dengan matang mengenai beberapa calon wali kota Gorontalo. Prosesnya tidak mudah, tapi melalui berbagai jenis penilaian.
“Alhamdulillaah setelah proses yang cukup lama dalam penilaian itu, keluarlah satu nama yang diusung oleh Partai Gerindra yaitu pak Adhan Dambea. Itu berarti pak AD adalah pilihan terbaik bagi Gerindra untuk kemaslahatan rakyat Kota Gorontalo,” kata Onis.
Menurutnya, Gerindra menghargai perbedaan pendapat dengan mereka yang memilih calon lain, sebagaimana Gerindra juga menuntut Adhan Dambea untuk bekerja bagi seluruh rakyat Kota Gorontalo ketika menjadi wali kota lagi.
“Gerindra telah menyiapkan tim beranggotakan ratusan orang, yang tersebar di 50 kelurahan di Kota Gorontalo untuk memenangkan Adhan Dambea. Semoga ikhtiar ini diberkahi oleh Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa,” ujarnya.
Dengan dikeluarkannya rekomendasi dari Partai Gerindra, sudah mencukupi syarat minimal gabungan partai politik pengusung yang ditetapkan oleh KPU yakni minimal 5 kursi, setelah sebelumnya Partai Amanat Nasional juga telah mengeluarkan rekomendasi untuk pasangan ini jauh hari sebelumnya. (idj)