Gorontalo, mimoza.tv – Rusli Habibie bersama istrinya Idah Syaidah menyerahkan sertifikat hibah tanah milik mereka yang ada di perumahan Griya Fitrah Mandiri Dulomo, untuk dibangun masjid bagi warga setempat. Pembangunan masjid diatas tanah seluas 288 m2 tersebut, rencananya akan segera dimulai pada bulan April mendatang.
Gubernur Gorontalo Rusli Habibie yang ditemani istrinya Idah Syaidah atas nama pribadi mewakili keluarganya, menyerahkan sertifikat tanah miliknya yang ada di kompleks perumahan Griya Fitrah Mandiri, Kelurahan Dulomo, Kecamatan Kota Utara, diwakafkan untuk pembangunan masjid bagi warga kompleks tersebut, di kediaman Ketua Panitia Pembangunan Masjid, Eduart Wolok, Minggu (18/3/2018).
Dalam sambutannya, Rusli Habibie mengatakan rencana untuk mewakafkan tanah miliknya yang ada di kompleks Griya Fitrah Mandiri (GFM) ini memang sudah lama, namun baru kali ini terlaksana. “Rencana ini memang sudah lama, namun baru hari ini terealisasi. Karena saya mendengar cerita dan kebetulan juga ada keponakan saya yang tinggal di kompleks ini, bahwa warga di sini harus keluar kompleks untuk melaksanakan shalat,” kata Rusli.
Dirinya juga menambahkan, di kompleks GFM ini rumahnya bagus bagus dan sudah banyak yang menempati, tapi belum memiliki sarana ibadah. “Untuk itu saya dan istri berserta keluarga bersepakat untuk mewakafkan tanah kami disini untuk dibangun Masjid,” lanjutnya.
Sementara itu dalam kesempatan yang sama, Ketua Panitia Pembangunan Masjid, Eduart Wolok membenarkan bahwa memang sudah banyak warga yang bermukim di kompleks GFM ini, namun hingga saat ini mereka belum memiliki sarana tempat ibadah, dalam hal ini masjid. “Alhamdulillah, Pak Rusli Habibie dan keluarga dengan penuh keikhlasan mewakafkan 2 kapling tanah mereka untuk dibangun masjid bagi warga kompleks GFM,” kata Eduart.
Eduart menambahkan, secara prinsip sertifikat tanah sudah diserahkan dan akan dilanjutkan dengan proses administrasi di Kementrian Agama untuk persyaratan wakaf. “Saat ini sementara dalam tahap desain masjid, dan rencananya pembangunan akan di mulai pada bulan April mendatang, ditandai dengan peletakan batu pertama,” tutupnya.
Dalam proses pembangunan nanti, pihak Pemerintah Provinsi Gorontalo mengalokasikan dana hibah sebesar 100 juta rupiah, yang disumbangkan untuk pembangunan masjid yang rencananya akan diberi nama Nur Ibu Hamzah ini.
Penyerahan sertifikat tanah ini turut disaksikan oleh sejumlah pejabat di lingkungan Pemerintah Provinsi Gorontalo, tokoh agama dan tokoh masyarakat, serta warga yang tinggal di kompleks Griya Fitrah Mandiri. (idj)