Kota Gorontalo, mimoza.tv – Seorang kakek warga Desa Huntu, Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo, ditemukan tak bernyawa di semak-semak belukar dengan kondisi telinga dan mulut berdarah. Polisi yang datang ke tempat kejadian perkara masih menyelidiki penyebab pasti tewasnya kakek tersebut.
Petugas dari Polres Gorontalo Kota langsung melakukan identifikasi tewasnya seorang kakek, yang ditemukan di semak-semak belukar tidak jauh dari terminal Andalas, Kota Gorontalo, Senin (26/3/2018) pagi.
Kakek yang belakangan diketahui bernama Suryono, warga Desa Huntu, Kabupaten Bone Bolango ini, ditemukan pertama kali oleh warga setempat dengan kondisi mulut dan telinga berdarah. Selain ditemukan korban tidak lagi menggunakan celana panjangnya, disamping mayat korban juga didapati sebuah motor yang diduga milik korban.
Saat diwawancara, Kasat Reskrim Polres Gorontalo Kota, Akp Handy Senu Nugroho mengatakan, kasus ini masih ditangani oleh Satreskrim Polres Gorontalo Kota untuk mengetahui penyebab pasti kematian korban, apakah ada tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban.
“Kita dapat dari informasi dari warga, yang melihat ada motor di semak-semak dan ditemukannya mayat. Untuk sementara ini kita visum dulu apa ada tanda-tanda kekerasan, saat ini penyebabnya belum diketahui dan nanti kita akan visum di rumah sakit,” kata Kasatreskrim.
Sementara itu, keluarga korban yang sudah mencari korban yang hilang beberapa hari tersebut, histeris saat mengetahui orang tua mereka sudah ditemukan dengan kondisi tidak bernyawa lagi.
Korban kemudian dievakuasi oleh petugas dan dibawa ke Rrumah Sakit Aloe Saboe Kota Gorontalo, untuk dilakuan penyelidikan lebih lanjut. (fzl)
Foto : Istimewa