Gorontalo, mimoza.tv – Bermodalkan rekomendasi dari 3 Badan Pengurus Cabang HIPMI, yakni Kabupaten Gorontalo, Gorontalo Utara dan Kabupaten Pohuwato, Rio Nurdin mengembalikan berkas pendaftaran calon ketua BPD HIPMI Gorontalo.
Rabu sore (29/11/2017), pukul 14.00 wita, Rio Nurdin bersama tim pemenangannya tiba di Sekretariat BPD HIPMI Gorontalo. Dirinya datang untuk mengembalikan berkas pendaftaran Calon Ketua Umum HIPMI Gorontalo, yang diterima langsung oleh Tim Steering Comitee dan jajaran.
Rio yang juga didampingi oleh Ketua BPC HIPMI Kabupaten Gorontalo, Sri Oktavianti Luntaya, dan Sekretaris Andi Dukalang, serta Ketua BPC HIPMI Kabupaten Gorontalo Utara, Siswanto Biki dan Febian Mohu selaku Sekretaris, bersama pinhar-pinhar dari masing-masing BPC, resmi mendaftarkan diri untuk ikut dalam perebutan kursi Ketua Umum BPD HIPMI Gorontalo yang akan di gelar 8 Desember mendatang.
Rio mengaku makin bersemangat untuk membangun dan mengembangkan apa yang telah berjalan selama ini di HIPMI Gorontalo. Apalagi saat ini telah memperoleh kepercayaan dan amanah dari BPC-BPC pengusung.
“Dengan Kosep 3T, HIPMI yang Terdata, Terkoneksi, dan Tergaransi, saya ingin kedepannya HIPMI bisa memberi manfaat bagi iklim usaha yang ada di Gorontalo, terutama untuk pengembangan usaha-usaha kader,” kata Rio.
Rio pun ingin dalam 3 tahun kedepan, akan ada banyak start up bisnis yang akan lahir di Gorontalo. Dan HIPMI di bawah kepemimpinannya siap menjadi inkubatornya.
Disamping itu, Rio pun ingin membangun sinergi dan harmonisasi dengan Pemerintah, agar nantinya program HIPMI kedepan bisa selaras dengan program pemerintah, khususnya yang terkait dengan iklim usaha yg ada di Gorontalo. (idj)