Boalemo, mimoza.tv – Sebanyak 36 warga umat hindu di Kecamatan Paguyaman, Kabupaten Boalmeo, mengikuti upacara potong gigi massal. Ritual keagaman yang digelar di Desa Bongo 4 ini, sebetulnya merupakan kewajiban orangtua yang memiliki anak yang sudah dewasa.
36 Warga umat Hindu di Desa Bongo 4, Kecamatan Paguyaman, Kabupaten Boalemo, mengikuti ritual potong gigi masal atau dalam bahasa bali disebut upacara Manusa Yadnya atau Mependes, mesangih dan Metatah.
“Ritual upacara potong gigi massal ini diselenggarakan, sebagai bentuk kewajiban para orang tua yang memiliki anak sudah dewasa,” kata Kadek Sugiarta, salah satu warga yang mengikuti ritual.
Upacara potong gigi digelar secara massal oleh warga, bertujuan untuk meringankan biaya, Pasalnya upacara tersebut, apabila digelar sendiri bisa mengeluarkan biaya yang cukup mahal.
Meski digelar massal, upacara potong gigi ini sama sekali tidak mengurangi makna dari ritual yang dilaksanakan. Dan rencananya ritual ini akan rutin dilaksnakan setiap lima tahun sekali, untuk meringankan biaya masyarakat umat Hindu yang hidup di Desa Bongo 4, Kecamatan Paguyaman, Kabupaten Boalemo. (idj)
Foto : Istimewa