Kota Gorontalo, mimoza.tv – Pasangan calon nomor urut satu, Adhan Dambea – Hardi Saleh Hemeto menggelar rapat konsolidasi bersama ratusan relawannya, membahas strategi untuk pemenangan Pilwako 2018. Ratusan relawan ini Adha – CBD ini terdiri dari partai pengusung dan pendukung, baik Partai Hanura, Gerindra, PAN dan Partai NasDem serta organisasi sayap.
Usai melakukan rangkaian kampanye dan blusukan dibeberapa titik sejak dimulainya masa kampanye pemilihan wali kota dan wakil wali kota 2018 pada Februari kemarin, pasangan calon nomor urut satu Adhan Dambea dan Hardi Saleh Hemeto menggelar rapat konsolidasi bersama relawan ADHA – CBD yang digelar di Gorontalo Convention Center Gorontalo, Sabtu (17/3/2018).
Salah satu tim kampanye ADHA – CBD Nixon Ahmad mengatakan, rapat konsolidasi ini pertama kali digelar bersama ratusan relawan, yang terdiri dari partai politik pengusung dan pendukung, seperti Hanura, Gerindra, PAN dan Partai NasDem.
“Tidak hanya itu, beberapa relawan sayap seperti Barakuda juga ikut dalam kegiatan konsolidasi ini, yang bertujuan untuk membahas strategi untuk pemenangan pasangan. Para relawan ini juga nantinya akan diberikan pembekalan serta evaluasi pada saat bekerja nantinya,” kata Nixon.
Dirinya juga menambahkan, dalam rapat konsolidasi ini juga menyepakati akan ada penyebaran relawan di sembilan kecamatan, untuk meraih pemilih dalam rangka memenangkan Adhan Dambea dan Hardi Saleh Hemeto, mengingat hari pencoblosan tinggal menyisahkan sembilan puluh hari lagi. (fzl)
Foto : Istimewa (Arlank Pakaya)