Kota Gorontalo, mimoza.tv – Puluhan Mahasiswa fakultas ilmu sosial jurusan ilmu komunikasi, menggelar aksi solidaritas terkait kekerasan terhadap pers yang sering terjadi belakangan ini.
Aksi solidaritas yang di gelar di depan kampus Universitas Negeri Gorontalo, kamis (6/10/2016) sore, atas keprihatinan terhadap apa yang menimpa sejumlah wartawan di sejumlah daerah saat melakukan tugas liputan, dan mendapat tindak kekerasan, baik secara fisik maupun intimidasi.
“Dalam aksi ini, kami juga menuntut Pemerintah maupun Polri dan TNI agar bisa melindungi media, dan tidak melakukan kekerasan terhadap pekerjanya, agar bisa bertugas sebagaimana fungsinya,” kata Zulkifli Mangkau, Koordinator aksi.
Selain melakukan orasi dan menyampaikan aspirasi, massa aksi juga menggambarkan bagaimana wartawan mendapat tindakan kekerasan oleh oknum TNI, melalui aksi teatrikal.
Sebelumnya, puluhan wartawan dari Aliansi Jurnalis Independen (AJI) dan Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI), bersama wartawan dari berbagai media juga menggelar aksi yang sama, di Markas Kodim 1304 Gorontalo.