Manado, mimoza.tv – Virus corona atau Covid-19 telah resmi ditetapkan sebagai pandemi oleh Organisasi Kesehatan Dunia. Seluruh negara termasuk Indonesia pun melakukan pencegahan masuknya virus tersebut.
Guna pencegahan penyebaran Covid-19, jajaran Rumah Sakit (Rumkit) Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Sam Ratulangi melakukan penyemprotan dengan disinfektan, seluruh ruangan serta areal publik yang biasa digunakan untuk umum, Selasa, (17/3/2020).
Komandan Lanud Sam Ratulangi Kolonel Pnb Johnny Sumaryana, S.E,. mengatakan penyemprotan ini merupakan langkah pencegahan terhadap penyebaran virus corona yang dilakukan Lanud Sam Ratulangi.
“Ini salah satu cara pencegahan penyebaran virus corona di lingkungan Lanud Sam Ratulangi,” ujar Danlanud.
Johnny juga mengharapkan segenap warga Lanud Sam Ratulangi juga dapat menerapkan cara hidup yang bersih dan sehat di lingkungan masing-masing.
“Dengan demikian minimal kita sudah melakukan satu upaya dalam rangka pencegahan terhadap penyebaran virus corona,” pungkasnya.(rls)