Kota Gorontalo, mimoza.tv – Puluhan kader Partai Golkar Kota Gorontalo terlihat menghadiri deklarasi, pasangan bakal calon kepala daerah Adhan Dambea dan Charles Budi Doku. Hadirnya kader Golkar ini merupakan salah satu contoh, bentuk politik yang santun.
Ada yang menarik saat deklarasi bakal calon wali kota dan wakil wali kota, pasangan Adhan Dambea dan Charles Budi Doku, Sabtu malam (12/8/2017).
Diantara para undangan dan masyarakat yang hadir saat itu, ada yang merupakan kader Partai Golkar Kota Gorontalo, pendukung Fedrianto Koniyo yang juga saat itu menghadiri kegiatan tersebut.
Nampak terlihat para kader Partai Golkar Kota Gorontalo ini juga, ikut bernyanyi dan berfoto bersama Adhan Dambea dan Charles Budi Doku. Hal ini sangat menarik, mengingat tensi politik saat ini yang tengah memanas jelang Pilwako 2018.
“Ini adalah tradisi yang baik, serta bentuk pendidikan politik yang santun. Dimana antara kandidat calon kepala daerah saling mendukung,” ujar Budi Doku.
Budi Doku berharap, pada perlehatan pemilihan Kepala Daerah Kota Gorontalo 2018 mendatang, bisa berjalan dengan damai tanpa adanya gesekan dan keributan antara kandidat, seperti yang pernah terjadi pada dua pilwako sebelumnya, yakni 2008 serta pilwako 2013. (fzl)