Gorontalo, mimoza.tv – Gempa bumi tektonik dengan magnitudo 7,4 mengguncang Jailolo, Maluku Utara, Jumat (15/11/2019) sekitar pukul 24.17 WITA.
Menurut Badan Meteorologi Klimatologi Geofisika (BMKG), episentrum gempa terletak pada koordinat 1,63 Lintang Utara (LU) dan 126,4 Bujur Timur (BT) atau 134 km arah barat laut Jailolo pada kedalaman 10 km.
Dalam rilisnya, tiga daerah berpotensi tsunami berdasarkan pemodelan yakni; Halmahera dan Kota Ternate, Provinsi Maluku Utara, serta Kota Bitung, Sulawesi Utara.
Gempa juga bisa dirasakan di Provinsi Gorontalo.
Pemerintah Provinsi,Kabupaten dan Kota yang berada pada status “Waspada” diharap memperhatikan dan segera mengarahkan masyarakat untuk menjauhi pantai dan tepian sungai.(luk)