Kab.Gorontalo, mimoza.tv – Tak mampu menahan kuat arus, salah satu bendungan yang berada di Desa Datahu Kecamatan Tibawa, Kabupaten Gorontalo, jebol dan mengalami kerusakan parah. Pasalnya bangunan yang sebelumnya terlihat kokoh, kini ambruk akibat diterjang arus beberapa pekan kemarin.
Hingga saat ini warga berharap agar kerusakan dari bendungan tersebut, segera mendapatkan penanganan dari pihak pemerintah. Pasalnya dengan kerusakan tersebut mereka khawatir akan berdampak terhadap mereka.
Herman, salah satu warga mengatakan, sebelumnya kerusakan bandungan tersebut terjadi pada tanggal 25 November kemarin, hanya saja kerusakannya belum terlalu parah. Namun pada Tanggal 5 Desember kemarin, dengan meluapnya air sungai yang mengakibatkan seluruh bangunan dari bendungan tersebut ambruk.
“Kami khawatir, jangan sampai kerusakan ini akan berdampak terhadap kami di kemudian hari, sehinga kami berharap agar kerusakan tersebut segera mendapatkan perbaikan dari pihak pemerintah,” ujarnya.
Yasin Olowa selaku juru pengairan bandungan Molalahu yang diwawancara terpisah mengatakan, dengan kerusakan ini pihaknya telah berkoordinasi dengan pihak pemerintah. “Sejak tahun 2015 kemarin sudah terdapat tanda-tanda kerusakan dari beton bandungan tersebut, namun sayangnya hal itu belum mendapatkan penanganan dari pihak terkait,” ungkapnya. (fpr)