Gorontalo, mimoza.tv – Turnamen sepak bola Dandim Cup 2019 yang di gelar di LAPANGAN Kecamatan Atinggola, Senin (25/11/2019) resmi bergulir.
Dandim 1314/Gorontalo Utara, Letkol ARM Firstya Andrean Gitrias, dalam sambutannya saat pembukaan turnamen itu mengatakan, kompetisi sepak bola ini sejatinya untuk mencari regenerasi pesepakbola, mengingat saat ini persepakbolaan di tanah air mulai berkembang.
“Dengan kondisi persepakbolaan kita saat ini, maka diharapkan generasi muda bisa mengasah kemampuannya lewat berbagai turnamen, salah satunya turnamen sepak bola Dandim Cup 2019 ini,” kata Firtsya.
Lanjut dia, selain itu juga, lewat ajang ini seluruh klub sepak bola yang ikut, menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas. Ajang ini juga kata dia sebagai ajang silaturahmi, bukan hanya sesame klub yang ikut, melainkan juga antara warga.
Sementara itu, Bupati Gorontalo Utara, Indra Yasin dalam sambutannya juga mengatakan, Pemkab Gorontalo Utara juga sebelumnya sudah beberapa urkali menggelar turnamen serupa.
“Kalau dulu kompetisi yang di gelar pemkab namanya APDESI Cup. Dan dari turnamen itu sudah terbukti ada pemain yang mampu unjuk gigi di turnamen tingkat nasional tahun 2017,” ucap Indra dalam sambutannya.
Bukkan hanya itu saja, dirinya juga mengatakan, pada tahun 2019n juga, ada pemain dari Gorontalo Utara bias lolos dalam seleksi Timnas U18.
“Pemerintah senantiasa mendukung kegiatan apa saja yang mampu mengharumkan nama daerah,” jelas Indra.
Turnamen Dandim Cup 2019 sendiri diikuti 21 klub sepak bola yang ada di Gorontalo Utara dan Bolaang Mongondouw Utara, dengan total hadiah 60 uang tunai 65 juta rupiah.(luk)