Gorontalo, mimoza.tv – Dua rumah sakit di Gorontalo, masing-masing RSUD Aolei Saboe Kota Gorontalo dan RSUD MM Dunda Limboto anakn menjadi rumah sakit yang akan menampung pasien yang terkena virus corona.
Hal itu diungkapkan dr Irianto Dunda, selaku Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Gorontalo, saat rapat koordinasi yang digelar di Ruang Huyula, Kantor Gubernur Provinsi Gorontalo, Selasa (27/1/2020).
“Ketika ada pasien yang mengidap corona, maka dua rumah sakit itu yang menjadi rujukan untuk merawat pasien suspect corona,” jelas Irianto.
Selain itu kata dia, untuk langkah pencegahan virus yang berasal dari Wuhan, China ini, pihaknya akan menyiagakan juga alat untuk mendeteksi setiap orang di pintu masuk dan perbatasan Gorontalo.
“Jadi di pintu masuk ada alat pendeteksinya. Yang ,masuk ke Gorontalo kita akan periksa,” jelas dia.
Pada kesempatan itu juga, Misranda Nalole selaku Plt Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo menambahkan, pihaknya juga tengah mempersiapkan semua kebutuhab terkait pencegahan virus yang belum ada obatnya tersebut.
“Upaya yang akan kita lakukan saat ini berupa simulasi dalam penanganan corona. Namun demikian kami menghimbau warga masyarakat untuk tetap tenang. Menjalankan pola hidup sehat. Terkait upaya pencegahan juga, kami telah mendirikan posko 24 jam,” pungkasnya.(luk)