Gorontalo, mimoza.tv – Pasca bencana tanah longsor yang menerjang dua rumah warga di Kelurahan Leato Selatan, Kecamatan Dumbo Raya, Kota Gorontalo, Kamis (25/2/2020), puluhan prajurit Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Gorontalo mengadakan kegiatan bakti sosial, membersihkan rumah warga yang terdampak tanah longsor, Jumat (26/2/2021).
Babinpotmar Lanal Gorontalo, Serka Slamet, dalam keterangannya kepada waartawan ini menjelaskan, kegiatan bersih-bersih rumah warga yang terdampak longsor itu dipimpin langsung oleh Komandan Lanal (Danlanal) Gorontalo, Letkol Laut (P) Sayid Hasan.
“Kegiatannya dipimpin langsung oleh Danlanal. Adapun yang kita bersihkan ini adalah mengeluarkan material tanah yang menimbun bagian rumah yang dihantam longsor kemarin,” ucap Slamet.
Selain matrial tanah yang menimbun rumah, para prajurit Lanal Gorontalo juga kata Slamet turut mengeluarkan perabotan serta isi rumah yang terrtimbun tanah.
“Selain itu kita juga turut membersihkan beberapa bagian jalan yang masih tertutup tanah dan bebatuan. Hal ini dilakukan agar tidak menghambat arus lalulintas yang yang melintas di jalan ini,” tutup Slamet.(luk)