Gorontalo, mimoza.tv – Upaya mendorong tercapainya vaksinasi di Provinsi Gorontalo hingga saat ini terus digalakkan oleh berbagai pihak.
Terkini, Danlanal Gorontalo, Letkol Laut Homa Sugama mengatakan, kegiatan Serbuan Vaksinasi yang digelar Lanal Gorontalo kali ini merupakan sinergitas antar TNI, Polri, Binda Gorontalo serta Pemerintah Daerah dalam mengejar capaian vaksinasi, khususnya bagi lansia dan anak-anak sekolah.
“Untuk Kota Gorontalo capaian vaksinasi lansia masih diangka 47 persen dan masih kurang 13 persen untuk menuju 60 persen. Untuk itu target penyuntikan hari ini sebanyak 1000 orang dengan harapan dapat menciptakan herd immunity di Kota Gorontalo khususnya di Kecamatan Dungingi yang diketahui saat ini masih ada 11.000 orang yang belum dilakukan vaksinasi,” ucap Danlanal saat meninjauan pelaksanaan vaksinasi di Kelurahan Libuo Kec. Dungingi Kota Gorontalo oleh Forkopimda Provinsi Gorontalo, Selasa (28/12/2021).
Kegiatan vaksinasi tersebut kata dia, merupakan hasil kerjasama antara pihaknya dengan Binda Gorontalo, Pemkot Gorontalo yang dalam hal ini Dinkes.
Dengan target sasaran sebanyak seribu orang warga, pihaknya berharap capaian vaksinasi di Kota Gorontalo ini bisa terwujud.
“Sebagaimana kita ketahui, capaian vaksinasi di Gorontalo berdasar data KPCPEN tanggal 27 Desember 2021, dosis 1 sebesar 74,47 persen, dosis 2 sebesar 43,55 persen, dosis 3 nakes 57,39 persen. Dimana untuk capaian lansia dosis 1 baru sekira 52,68 persen dan dosis 2 sebesar 24,92 persen sehingga perlu digenjot agar tercipta herd immunity,” pungkas Danlanal.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain; Kapolda Gorontalo, Danrem 133/Nani Wartabone, Kabinda Gorontalo, Asisten III Setda Prov. Gorontalo, Ketua Pengadilan Tinggi, Kaban Kesbangpol, Sekda Kota Gorontalo, Ketua Baznas Prov. Gorontalo, serta Camat Dungingi.
Pewarta: Lukman.