Gorontalo, mimoza.tv – Mulai Rabu 4 Desember 2019, Dandim 1304/Gorontalo Letkol Inf Allan Surya Lesmana, memprogramkan kepada seluruh personel Kodim 1304/Gorontalo untuk melaksanakan Latihan Senam Boxer setiap hari selepas melaksanakan lari Pagi.
Senam Bokser ini menurut Allan mampu memaksimalkan pembakaran lemak sehabis melaksanakan lari Pagi. Senam Boxer kata dia sangat cocok dilakukan oleh Prajurit TNI. Selain gerakanya diadopsi dari gerakan beladiri, Tinju Boxer juga dapat menambah kemampuan gerakan-gerakan dalam beladiri sebagai bekal seorang prajurit dalam mempertahankan diri dari ancaman bahaya menggunakan tangan kosong.
“Menurut penelitihan, melakukan senam boxer setiap hari memiliki manfaat untuk meningkatkan kesehatan jantung, dapat melepas stres, menurunkan berat badan, menguatkan otot pundak dan lengan dan dapat menguatkan serta menyehatkan mental,” jelas Allan saat memberikan arahan pada apel pagi, Rabu (4/12/2019).
Latihan Senam Boxer seperti ini kata dia, akan dilaksanakan setiap hari selepas melaksanakan lari pagi.
“Semula bentuk latihan ini dilaksanakan untuk mencapai bentuk tubuh parjurit yang ideal sesuai harapan TNI – AD,” pungkasnya.(Humas Kodim Gorontalo untuk Mimoza.tv)