Gorontalo, mimoza.tv – Jelang Hari Ulang Tahun (HUT) ke 52 puluhan alumni angkatan 2002 Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 3 Kota Gorontalo menggelar bakti sosial berupa bagi-bagi masker kepada pengendara yang melintas di Bundaran Saronde, Kamis (12/11/2020).
Ketua Alumni SMK Negeri 3 Kota Gorontalo, BRIPKA Roman Sunge mengungkapkan, kegiatan bagi-bagi masker ini merupakan wujud kepedulian, serta mengajak warga untuk meningkatkan kesadaran dan selalu disiplin menggunakan masker saat berada di luar rumah.
“Kita menggugah kesadaran masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan yang dianjurkan oleh pemerintah. Adapun yang menjadi sasaran kita kali ini adalah pengendara roda dua, tiga dan empat,” ucap Roman.
Selain itu juga kata dia, kegiatan ini merupakan dukungan, juga membantu pemerintah dalam pendisiplinan masyarakat di masa adaptasi baru.
Selain di Kota Gorontalo, kata Roman rencananya bakti sosial ini akan dilanjutkan dengan kegiatan aksi bersih – bersih tempat wisata Pantai Minanga yang berada di Kecamatan Atingola, Kabupaten Gorontalo Utara.(luk)