Gorontalo,mimoza.tv – Jumlah pasien yang sembuh setelah terinveksi virus corona di Gorontalo terus bertambah. Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Provinsi Gorontalo dalam keterangan pers, Sabtu (9/5/2020) mengungkap, ada tiga pasien yang dirawat di RSU Aloei Saboe, Kota Gorontalo dinyatakan sembuh setelah hasil swab test-nya negatif.
Juru Bicara GTPP Covid 19 Provinsi Gorontalo, dr Triyanto Bialangi dalam konferensi pers mengatakan, total pasien yang sembuh dari Covid 19 di Gorontalo sebanyak 11 orang.
“Sebelumnya ada 8 orang yang sudah dinyatakan sembuh, hari ini bertambah 3 orang. Sehingga total pasien yang sembuh berjumlah 11 orang,” ucap Triyanto di Posko GTPP Covid -19, Kantor Dinas kesehatan Provinsi Gorontalo.
Dengan bertambahnya jumlah pasien yang sembuh tersebut, kata dia, jumlah pasien yang saat ini menjalani perawatan di RSU Aloei Saboe berjumlah 7 orang.
Triyanto juga merinci, 3 pasien yang dinyatakan sembuh per hari ini, adalah pasien 07 berinisial OL, usia 52 tahun, yang berdomisili di Kecamatan Dungingi, Kota Gorontalo.
Pasien ke dua yang dinyatakan sembuh kata Triyanto, adalah pasien 13 dengan inisia LA, usia 41 tahun, jenis kelamin perempuan, dan berdomisili di Kelurahan Botu, Kecamatan Dumbo Raya, Kota Gorontalo. Pasien 13 tersebut kata dia telah menjalani empat kali swab test, dan terakhir hasilnya negatif.
“Pasien berikutnya adalah pasien 14, berinisial SMM, usia 26 tahun yang beralamat di Desa Marisa Utara, Kecamatan Marisa, Kabupaten Pohuwato. Setelah menjalani swab test sebanyak 4 kali, dengan hasil akhir negatif,” pungkasnya.(luk)