Gorontalo, mimoza.tv – Pemerintah bersama Bank Indonesia menggelar acara peluncuran 7 (tujuh) pecahan Uang Rupiah Kertas Tahun Emisi 2022 (Uang TE 2022), Kamis (18/8/2022) di Jakarta.
Ketujuh pecahan uang masing-masing; Rp100.000, Rp50.000, Rp20.000, Rp.10.000, Rp5.000, Rp.2000, dan Rp.1000TE 2022 tersebut secara resmi berlaku, dikeluarkan, dan diedarkan di wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) bertepatan pada HUT-77 Kemerdekaan RI, 17 Agustus 2022.
Menteri Keuangan RI, Sri Mulyani Indrawati dalam sambutannya saat meluncurkan Uang TE 2022 menyampaikan, rupiah tidak saja hanya sebagai mata uang saja. Tepai merupakan bagian dari perjalanan sejarah bangsa Indonesia.
Di dalam setiap lembaran rupiah itu kata dia, terdapat cerita dan narasi yang menggambarkan tentang kebangsaan. Di satu sisi adalah motif keberagaman, dan disisi lain adalah kebersatuan.
Ini adalah lambing dan sekaigus komitmen bagi kita semua. Rupiah adalah satu-satunya alat pembayaran yang sah di wilayah Republik Indonesia. Sudah seharusnya dihormati dan dibanggakan oleh kita semua,” ujar Sri Mulyani.
Pada kesempatan yang sama juga Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo menyampaikan, peluncuran uang kertas TE 2022 ini merupakan wujud nyata dan komitmen bersama dalam menyediakan uang rupiah yang ber kwalitas dan terpercaya kepada masyarakat.
“Sebagai simbol kedaulatan negara dan pemersatu bangsa, mari, kami mengajak seluruh komponen masyarakat untuk cinta, bangga, dan paham rupiah. Mari kita terus kobarkan optimisme untuk semangat kebangsaan, dan komitmen untuk pulih lebih cepat dan bangkit lebih kuat,” ucap Perry.
Diketahui, Uang TE 2022 sendiri tetap mempertahankan gambar utama pahlawan nasional pada bagian depan, serta tema kebudayaan Indonesia (gambar tarian, pemandangan alam, dan flora) pada bagian belakang sebagaimana Uang TE 2016.
Uang tersebut terdapat tiga aspek inovasi penguatan Uang TE 2022. Yaitu desain warna yang lebih tajam, unsur pengaman yang lebih andal, dan ketahanan bahan uang yang lebih baik.
Inovasi dimaksudkan agar uang Rupiah semakin mudah untuk dikenali ciri keasliannya, nyaman, dan aman untuk digunakan, serta lebih sulit untuk dipalsukan sehingga uang Rupiah semakin berkualitas dan terpercaya serta menjadi kebanggaan bersama sebagai simbol kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Bank Indonesia dalam penjelasannya juga menyampaikan, pemesanan penukaran melalui kas keliling dilakukan melalui aplikasi PINTAR yang dapat diakses melalui laman https://pintar.bi.go.id. Aplikasi penukaran tersebut dapat diakses oleh masyarakat mulai tanggal 18 Agustus 2022 pukul 11.00 WIB dengan jadwal penukaran uang mulai tanggal 19 Agustus 2022, dengan tetap menjaga protokol kesehatan pencegahan COVID-19 yang telah ditetapkan Pemerintah.
Di Gorontalo sendiri, kegiatan Peluncuran Uang Kertas Tahun emisi (TE) 2022 juga disaksikan secara daring di rumah jabatan PJ Gubernur.
Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Gorontalo, Rony Widijarto P. menyerahkan Token of Appreciation (ToA) Uang Rupiah Kertas TE 2022 kepada PJ Gubernur Provinsi Gorontalo, Hamkah Hendra Noer.
Pewarta : Lukman.