Gorontalo, mimoza.tv – Dalam kampanye terbarunya, Ketua DPW Partai Nasdem Gorontalo, Rachmat Gobel, menegaskan komitmennya untuk memperhatikan setiap warga Gorontalo. Tanpa memandang pilihan politik, Gobel menyatakan, “Saya membangun untuk semua warga Gorontalo. Anak-anak, cucu-cucu Bapak-Ibu, dan bahkan cucu-cucu saya.”
Gobel mengambil langkah konkret dengan menyerap aspirasi warga setelah terpilih sebagai anggota DPR. Contohnya, dengan membagikan alsintan di Tolinggula, Gorontalo Utara, dan membangun perumahan untuk nelayan di Lemito, Pohuwato. Meski kalah di beberapa wilayah pada pemilu 2019, Gobel berjanji menjadi wakil bagi seluruh rakyat Gorontalo.
Di Desa Boludawa, Gobel melanjutkan kampanyenya dengan menggarisbawahi kontribusinya terhadap ekonomi lokal. Benahi Danau Perintis menjadi destinasi wisata keluarga yang ramai, dengan investasi pribadi miliaran rupiah yang dihibahkan untuk pemda setempat. “Tiket masuknya saja bisa memberikan Rp 1,5 miliar kepada pemda setahun. Ini bukan hanya untuk yang memilih saya, tapi untuk semua warga Gorontalo,” tegasnya.
Gobel juga menyoroti ketidaksetaraan di Gorontalo, provinsi termiskin kelima di Indonesia. Dalam konteks ini, ia memperingatkan agar dana APBD diprioritaskan untuk petani, nelayan, UMKM, dan pendidikan, bukan untuk kepentingan pribadi pejabat. “Memberantas kemiskinan bukan dengan bansos, sembako, atau bantuan langsung tunai, tapi dengan menciptakan lapangan kerja dan mengembangkan UMKM,” ungkapnya.
Lebih jauh, Gobel merinci konsep strategisnya, Visi 2051, dengan fokus pada Pelabuhan Internasional Anggrek dan Kawasan Ekonomi Khusus Pangan. Melalui investasi dan dana sebesar Rp 1,4 triliun, Gobel berambisi menciptakan 100 ribu lapangan kerja dan mengembangkan UMKM di seluruh Gorontalo. “Ini semua saya persembahkan untuk seluruh rakyat Gorontalo, bukan hanya yang memilih saya,” pungkasnya. (rls/luk)