Gorontalo, mimoza.tv – Calon Wakil Presiden Sandiaga Uno menyebut, ibu-ibu alias ‘emak-emak’ akan menjadi kunci memenangkan pertarungan Pilpres 2019. Hal tersebut diungkapkannnya pada kegiatan Pelatihan OKE OCE, “Uti Dan No’u Marijo Jadi Pengusaha” di aula Misfalah, Minggu (4/11/2018).
Cawapres berdarah Gorontalo ini menyebut, Emak-emak di seluruh Indonesia untuk pertama kalinya menjadi pemain utama dalam perhelatan pesta demokrasi nanti.
“Emak-emak ini merupakan pemain utama, jujur mereka sungguh luar biasa. Begitu saya menyebutkannya di Komisi Pemilihan Umum, Partai Emak-emak tiba-tiba jadi banyak keluarannya,”
Banyak keluaran yang dimaksud Sandiaga adalah seperti Permak Bodi, yang merupakan singkatan dari Persatuan Emak-emak Prabowo Sandi. Perpes, singkatan dari Persatuan Emak-emak Prabowo-Sandi.
“Bahkan ada juga BEM, yang saya kira singkatan dari Badan Eksekutif Mahasiswa, ternyata kepanjangan dari Barisan Emak-emak Militan,” tutur Sandiaga.
Sandiaga berharap, jika semua ini dibarengi dengan kerja keras di lapangan, relawan yang berubah jadi geriliyawan, akan menentukan hasil Pilpres 2019 nanti.
Dalam lawatan politik di tanah leluhurnya, beberapa agenda kegiatan Sandiaga seperti Ziarah ke makamkakek dan neneknya, diberi gelar adat, ziarah ke makam Pahlawan Nasional Nani Wartabone dan konsolidasi dengan paartai pendukung.
Hari ini, Senin (5/11/2018) ia bersama rombongan melanjutkan kunjungan politiknya di Sulawesi Utara.(Luk).