Kota Gorontalo, mimoza.tv – Komisi Pemilihan Umum Kota Gorontalo melantik 27 anggota Panitia Pemilihan Kecamatan yang akan bertugas untuk Pemilihan Umum tahun 2019 mendatang. 7 orang diantaranya merupakan anggota PPK yang saat ini sementara bertugas untuk Pilwako 2018, dan 20 orang lainnya merupakan anggota baru hasil seleksi.
Bertempat di Rumah Pintar KPU Kota Gorontalo, 27 anggota Panitia Pemilihan Kecamatan yang akan bertugas untuk Pemilihan Umum tahun 2019 mendatang, dilantik oleh KPU Kota, Selasa (6/3/2018).
Saat diwawancara Ketua KPU Kota Gorontalo, La Aba mengatakan, untuk seluruh petugas yang baru saja dilantik diminta untuk melakukan tugas dengan sebaik-baiknya, dan tetap menjaga profesionalitas dan integritas dalam bekerja.
“Karena kalau bekerja dengan penuh kejujuran dan penuh keikhlasan tentu akan manghasilkan output yang berkwalitas juga,” kata La Aba.
La Aba juga menambahkan, dari keseluruhan anggota PPK yang dilantik ini sebagian besar adalah anggota baru hasil seleksi yang dilaksanakan beberapa waktu lalu, dan hanya 7 orang yang merupakan anggota PPK lama yang saat ini masih bertugas untuk Pilwako 2018.
“Karena kami berpikir untuk mengambil dari anggota PPK yang lama semuanya, dikhawatirkan akan tumpang tindih kerjanya dengan apa yang dikerjakan saat ini (pilwako), dan hasilnya tidak akan efektif. Sehingga kami mengambil hanya 7 orang anggota lama, dan 20 orang lainnya adalah anggota baru,” lanjutnya.
Seluruh anggota Panitia Pemilihan Kecamatan yang baru saja dilantik ini, akan langsung mulai bertugas sejak selesai pelantikan hingga bulan Desember mendatang, dan selanjutnya akan dilakukan evaluasi sebelum melanjutkan hingga hari pelaksanaan Pemilu. (idj)