Gorontalo,mimoza.tv – Rangkaian peringatan HUT TNI ke 73 dimeriahkan dengan kegiatan Lomba Tari Kreasi Hulonthalo.
Bertempat di Lapangan Taruna Remaja, Kota Gorontalo, sebanyak 14 peserta ibu-ibu dari masing-masing satuan TNI, baik darat, laut dan udara, adu kebolehan dalam ajang tersebut.
Ketua Persit Koorcab Rem 133/Nani Wartabone Ny. Arnold Ritiauw dalam sambutannya saat membuka lomba mengungkapkan, selain memeriahkan HUT TNI ke 73 yang sudah lewat, ajang ini juga lebih mengedepankan semangat persatuan antara ibu-ibu, baik dari Persit, Jalasenastri, dan IKKT Pragati Wira Anggini.
“Lewat kegiatan ini, mari kita junjung semangat kebersamaan dan sportifitas,” tutur Ny Arnold Ritiauw, Sabtu (27/10/2018).
Dirinya pun berharap masing-masing peserta dapat memberikan penampilan terbaiknya.
Turut hadir dalam lomba tersebut, Danrem 133/Nani Wartabone, Danlanal Gorontalo, serta Dansatradar bersama jajaran.(luk)