Gorontalo, mimoza.tv – Memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke 22, Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) Wilayah Gorontalo menggelar lomba fotografi, Jumat (1/7/2022)
Lomba dengan tema panorama alam itu diikuti oleh 9 peserta yang merupakan perwakilan dari masing-masing Kejaksaan Negeri di yang ada di wilayah Provinsi Gorontalo.
Tampil sebagai dewan juri pada lomba tersebut masing-masing; Kajati Gorontalo, Haruna, SH. MH, Wakajati, Sila Pulungan, bersama Lukman Polimengo selaku perwakilan dari FORWAKA Wilayah Gorontalo.
Menurut Kajati Haruna, secara keseluruhan foto-foto yang ikut serta dalam lomba tersebut adalah terbaik.
“Semua foto yang ditampilkan dalam lomba ini bagus-bagus semuanya. Baik itu pemandangan alamnya, termasuk juga komposisi foto. Sehingga kita harapkan, dari pemenang lomba ini bisa bersaing di tingkat nasional dan tentunya menjadi yang terbaik,” ujar Kajati, Haruna.
Sementara itu Ketua IAD, Ny. Wardiah Haruna dalam sambutannya juga menyampaikan, 3 dari 9 foto yang ikut lomba ini akan dipilih sebagai pemenang pertama, ke dua dan ke tiga, dan akan diikutsertakan mewakili wilayah Provinsi Gorontalo.
“Tiga Foto yang menang di tingkat Wilayah Gorontalo akan kita kirim untuk dilombakan bersama foto-foto yang dari wilayah lainnya. Kita berharap foto-foto yang mewakili Wilayah Gorontalo ini bisa menjadi juara di tingkat nasional,” tutup Wardiah.
Pewarta : Lukman.