Kab.Gorontalo, mimoza.tv – Mulai tanggal 2 November 2017, jadwal pasar mingguan rakyat Kayubulan, Kecamatan Limboto akan diubah. Hal ini menyusul dengan adanya keluhan masyarakat, yang merasa terganggu pada saat pelaksanaan shalat Jum’at.
Selain Pasar shoping, ada juga pasar mingguan rakyat Kayubulan, yang terletak di Kecamatan Limboto, Kabupaten Gorontalo, yang merupakan salah satu pusat perbelanjaan yang sangat ramai dikunjungi masyarakat.
Sebelumnya jadwal hari pasar tersebut jatuh pada hari Selasa dan Jum’at, namun kini dirubah menjadi Selasa, Kamis dan Sabtu. Hal ini dilakukan untuk menindak lanjuti keluhan dari masyarakat sekitar, yang terganggu pada saat melaksanakan ibadah shalat Jumat. Pasalnya suara yang berasal dari lokasi pasar itu terdengar hingga ke masjid.
Hal ini seperti yang disampaikan Kepala Bidang Pasar Kabupaten Gorontalo, Bakrin D Igrisa, Jumat (27/10/2017), dimana berdasarkan hasil pengkajian dan usulan dari berbagai pihak, maka ditetapkan kegiatan pasar rakyat Kayubulan ini akan dirubah.
“Pasar yang sebelumnya dilaksanakan hanya Selasa dan Jumat, kini dirubah dan ditambah menjadi 3 kali dalam seminggu yakni Selasa, Kamis dan Sabtu,” kata Bakrin.
Bakrin juga menambahkan, jika dilihat para pedagang yang berada di lokasi tersebut sangat banyak. Tentunya selain dapat menguntungkan para pedagang, ini juga bisa menambah pendapatan kas daerah.
“Kami akan melihat, karana hal ini juga masih masuk dalam tahap percobaan. Jika dalam waktu dekat ada perkembanganya, makan jadwal ini akan kami tetapkan. Dalam sosialisasi yang dilakukan saat ini, mendapatkan respon dari para pedagang, dan kami juga telah menyebarkan informasi melalui selebaran yang berbentuk pengunguman,” pungkasnya. (fpr)