Gorontalo, mimoza.tv – Rangkaian kegiatan pada bulan Maret 2019 di lingkungan Korem 133/Nani Wartabone semakin memerlukan konsentrasi ekstra, dimana menjelang Pemilu Pemilihan Legislatif dan Pemilihan Presiden 2019 kegiatan Korem 133/Nani Wartabone dan jajaran terus membenahi diri dalam kesiapan Pemilu tersebut. Netralitas TNI terus digaungkan.
“Saya berharap, performa yang sudah baik ini dapat terus dijaga dan ditingkatkan serta tetap tegakkan kesatuan komando sebagai prinsip dasar terpenting yang menjadi ciri khas organisasi militer. Mari kita tunjukkan bahwa Prajurit dan PNS Kodam XIII/Merdeka mampu berbuat yang terbaik bagi satuan, rakyat, bangsa, dan negara, ujar Danrem 133/Nani Wartabone, Kolonel Czi Arnold AP Ritiauw saat membacakan amanat Pangdam XIII/Merdeka, Senin (18/3/2019).
Kata dia, agenda nasional yang ada di depan mata saat ini adalah pesta demokrasi Pilleg dan Pilpres 2019. Untuk itu sebagai aparat negara, dirinya berpesan kepada seluruh prajurit, wajib turut serta menyukseskannya, baik secara langsung dengan melaksanakan tugas perbantuan kepada Polri dalam pengamanan Pemilu tersebut.
Danrem juga memberikan apresiasi kepada seluruh prajurit dan PNS Kodam XIII/Merdeka, yang telah menunjukkan kinerja optimal atas tugas dan tanggung jawab yang diemban.
“Ucapkan terima kasih dan penghargaan yang tulus kepada seluruh Prajurit dan PNS Kodam XIII/Merdeka, yang telah menunjukkan kinerja optimal atas tugas dan tanggung jawab yang diemban, sehingga Kodam XIII/Merdeka semakin profesional dan dapat bersinergi dengan aparat negara yang lain, baik Polri maupun pemerintah daerah serta instansi terkait lainnya,” kata Arnol.
Pada kesempatan itu Danrem Nani Wartabone juga menyerahkan penghargaan kepada Tim Volly Ball Yonif 713/Satya Tama yang belum lama ini menjadi juara tingkat Provinsi Gorontalo dan menyerahkan kunci motor secara simbolis kepada perwakilan Korem 133/Nani Wartabone, Kodim 1313/Pohuwato dan Kodim 1314/Gorut. sebagaimana motor tersebut bantuan dari Komando Atas yang diperuntukan kepada para personel jajaran Korem 133/Nani Wartabone.
Adapun unsur yang terlibat pada kegiatan upacara bendera tersebut adalah seluruh personel Korem 133/Nani Wartabone, Kodim 1304/Gorontalo, Kodim 1313/Pohuwato, Yonif 713/Satya Tama serta Balak Aju Korem serta PNS dilingkup Korem 133/Nani Wartabone.(luk)