Gorontalo, mimoza.tv – Sebagai upaya untuk menanggulangi warga terdampak banjir yang melanda sejumlah wilayah di Gorontalo pada Jumat (3/7/2020) kemarin, Korem 133 Nani Wartabone mendirikan dapur umum di Lapangan Taruna Remaja, Kota Gorontalo.
Kepala Dinas Penerangan Korem Nani Wartabone, Mayor Inf. Fathan Ali saat diwawancarai mengungkapkan, keberadaan tenda dapur umum tersebut untuk membantu ketersediaan logistic makanan bagi warga yang terdampak.
“Atas petunjuk dan perintah langsung, kita siapkan dua buah tenda sebagai dapur umum, yang berasal dari Kodim Gorontalo dan Satuan TEPBEK,” kata Fathan saat diwawancarai Sabtu (4/7/2020).
Dirinya merinci juga, jumlah personil yang dilibatkan terdiri dari 30 orang dari Kodim Gorontalo dan 10 orang dari TEPBEK. Personil yang dilibatkan tersebut kata Fathan diatur per jadwal sift, dimana setiap sift-nya 12 jam.
“Jadi mereka kita bagi, ada yang sift siang dan malam. Kami sampaikan, tenda ini memang hanya untuk masak saja. Setelah makanan kita kemas, lalu kita antar ke posko yang berada di Kantor Wali Kota. Nanti pihak Pemkot Gorontalo yang akan mendistribusi kepada warga yang terdampak,,” jelas Fathan.
Selain mendirikan tenda dapur umum, sejak musiba terjadi kata dia pihaknya juga sudah menurunkan personil, terutama personil Babinsa ke titik-titik rawan benca.
“Bersama elemen lainnya mereka membantu mengefakuasi warga ke lokasi yang lebih aman,” jelas Fathan.
Mengingat cuaca yang masih berpotensi hujan, Fathan juga menghimbau warga masyarakat untuk senantiasa waspada, terutama yang tinggal di bantaran sungai maupun perbukitan.(luk)