Gorontalo, mimoza.tv – Untuk menyeleksi atlit bulutangkis sesuai dengan peringkat prestasi masing-masing, Pengurus Provinsi Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Gorontalo akan menggelar turnamen dalam bentuk Sirukuit Daerah (Sirda) yang menjadi kalender tahunan.
Dalam waktu dekat ini Pengprov PBSI Gorontalo akan melaksanakan 2 turnamen dalam bentuk Sirkuit Daerah, yakni di Kota Gorontalo melalui Walikota Gorontalo Open Tournament 2017 dan Bupati Bone Bolango Open Tournament 2017. 2 turnamen ini merupakan langkah awal untuk kalender tahunan turnamen yang akan dilaksanakan oleh Pengprov PBSI Gorontalo.
Saat diwawancara Ketua Umum PBSI Gorontalo, Eduart Wolok mengatakan, Pengprov PBSI Gorontalo berencana akan melaksanakan turnamen-turnamen di Provinsi Gorontalo dalam satu rangkaian sirkuit, yang akan dibagi dalam klaster-klaster turnamen yang hanya diikuti oleh atlit yang ada di Provinsi Gorontalo, maupun ada yang open turnamen berdasarkan jenjang kelasnya yang akan diikuti secara terbuka, Indoensia Timur atau bahkan secara Nasional.
“Tujuannya, dalam bentuk rangkaian sirkuit ini atlit-atlit kita nantinya akan mempunyai peringkat secara kedaerahan maupun nasional, bisa kita sinkronkan terhadap peringkat perolehan mereka lewat sirkuit nasional nantinya,” ujarnya.
Menurut Eduart, Sirda ini akan menjadi landasan bahwasannya atlit tersebut yang akan berkompetisi di Sirkuit Nasional mewakili Gorontalo. “Supaya nantinya dalam pengiriman atlit yang akan mengikuti Sirkuit Nasional akan lebih objektif, karena berdasarkan pencapaian atlit itu sendiri di dalam satu tahun dalam Sirkuit Daerah,” lanjutnya.
Eduart yang saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua Dewan Pengawas PP PBSI menambahkan, sebagai langkah awal Pengprov PBSI akan melaksanakan 2 turnamen Sirda. “Jadi untuk Sirkuit Daerah 2017 ini diawali dengan 2 turnamen, yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini, yakni Bupati Bone Bolango Cup dan Walikota Gorontalo Cup. Kita Targetnya dalam setahun itu ada 5 atau 6 turnamen,” kata Eduart.
Melalui Sirkuit Daerah ini, akan menjadi satu tolak ukur bagi Pengprov PBSI untuk menentukan siapa yang nantinya akan mewakili Gorontalo di tingkat nasional, serta menjadi patokan untuk menentukan peringkat para atlit. Dan diharapkan ini juga menjadi motivasi tersendiri bagi atlit untuk terus meningkatkan prestasinya.
Sirkuit Daerah yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini adalah, Bupati Bone Bolango Cup 2017 yang rencananya akan dimulai pada tanggal 25 sampai 30 April 2017, sementara untuk Walikota Gorontalo Cup rencananya akan digelar mulai tanggal 29 April hingga 4 Mei 2017.