Kab.Gorontalo, mimoza.tv – Rencana Pemerintah Daerah Kabupaten Gorontalo menjadikan objek wisata Pentadio Resort, sebagai lokasi wisata halal terus dipacu pasca ditemukannya sepasang muda mudi yang bukan suami istri oleh polres gorontalo, saat melakukan razia di salah satu vila tersebut beberapa waktu lalu.
Hal ini juga dibenarkan oleh Kepala Dinas Pariwisata dan Olahraga Kabupaten Gorontalo, Ruslan Tatu.
Dirinya mengatakan, pihaknya telah berulang kali menerima laporan dari warga terkait hal tersebut. Olehnya itu pihak dinas berupaya secepatnya menjadikan objek wisata Pentadio Resort sebagai tempat wisata halal.
“Selama ini Pentadio Resort sudah dilabeli sebagai tempat mesum. Untuk itu kami ingin mengembalikan roh yang sesungguhnya, bahwa Pentadio Resort sebagai pusat wisata sehat dan halal,” ungkapnya.
Ruslan juga menambahkan, bagi pengunjung bisa menempati vila yang ada di lokasi Pentadio Resort, hanya saja yang diperbolehkan bagi mereka yang memiliki ikatan keluarga, sehingga kejadian seperti sebelumnya tidak terjadi lagi.
“Seperti mulai menegakkan kembali aturan bagi pengunjung yang akan menginap di Cottage, harus sudah berkeluarga atau pasangan suami istri. Demikian juga dengan lokasi mandi celup,” kata Ruslan.