Bone Bolango, mimoza.tv – Pemerintah Kabupaten Bone Bolango menerima satu unit bus sekolah gratis, dari salah satu perusahaan ternama di Gorontalo. Bantuan bus sekolah gratis ini merupakan sarana penunjang, yang diberikan secara cuma-cuma untuk mempermudah siswa-siswi menuju ke sekolah.
Pemerintah Kabupaten Bone Bolango lagi-lagi mendapatkan bantuan dalam dunia pendidikan, melalui salah satu perusahaan ternama di Gorontalo.
Kali ini bantuan yang diterima Pemerintah Kabupaten Bone Bolango, berupa bus sekolah gratis yang diberikan untuk membantu kebutuhan siswa-siswi, baik pergi dan pulang sekolah, terutama di daerah terjauh.
“Dengan adanya bantuan tersebut, pihak Pemerintah Bone Bolango akan berkordinasi dengan dinas terkait, guna pemanfaatan bus sekolah yang diberikan untuk menopang kebutuhan siswa ini,” kata Hamim Pou, Bupati Bone Bolango.
Disisi lain, Bupati meminta peran guru kedepan harus selalu berbenah dalam hal mencerdaskan para murid. Hal ini seiring dengan kian banyaknya bantuan yang dikucurkan di bidang pendidikan.
Hamim juga menambahkan, pihaknya sangat berterima kasih kapada perusahaan yang telah mau melakukan pengadaan bus sekolah gratis tersebut. Pasalnya dengan adanya bantuan bus sekolah gratis ini, setidaknya siswa-siswi yang sering kesulitan pergi maupun pulang sekolah dapat terlayani. (fwl)