Kota Gorontalo, mimoza.tv – Turnamen sepakbola memperebutkan piala BFC cup 2017, resmi dimulai. BFC cup 2017 sendiri merupakan kegiatan rutin kelompok pemuda Buladu, yang dirangkaikan dengan bulan gotong royong yang dicanangkan oleh pemerintah Kota Gorontalo.
Pertandingan turnamen sepakbola memperebutkan piala BFC cup 2017, yang digelar di lapangan Buladu, Kota Barat, resmi dimulai pada Minggu sore (17/9/2017).
Pada pembukaan turnamen pertandingan Buladu Fans Club Cup 2017 ini, bertanding tim Mimoza United melawan eks Suratin, yang berkesudahan dengan skor imbang 1-1.
Ketua LPM Kota Barat, Samsul Bahri Daud mengatakan, turnamen BFC cup 2017 ini masih dalam rangkaian bulan gotong royong, yang dicanangkan oleh pemerintah Kota Gorontalo.
“Turnamen ini juga merupakan kegiatan rutin, yang digelar oleh kelompok pemuda Kelurahan Buladu atau Buladu Fans Club, dimana pada tahun ini merupakan pelaksanaan tahun kelima,” kata Samsul.
Sementara itu, Camat Kota Barat Thamrin Husain mengatakan, sangat mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh kelompok pemuda buladu fans klub.
“Diharapkan melalui pelaksanaan turnamen BFC cup 2017 ini, dapat menghasilkan bibit bibit baru pesepakbola muda di Kota Gorontalo, yang dapat berkiprah ditingkat nasional,” ujar Thamrin.
Turnamen sepakbola BFC cup 2017 ini sendiri, diikuti sedikitnya 13 klub sepakbola yang berada di Kota Gorontalo. (fzl)