Gorontalo, mimoza.tv – Berbeda dengan Oktohari Dalanggo, Ketua fraksi PDI Perjuangan, La Ode Haimudin ketika disentil mengenai polemik destinasi wisata Pantai Ratu menyampaikan, dirinya selaku ketua fraksi dan Aleg dari dapil Boalemo – Pohuwato akan segera mengusulkan dilakukannya Hearing oleh komisi yang membidangi pariwisata.
Dirinya pun berjanji, akan mencarikan solusi atas permasalahan destinasi wisata yang terkenal dengan pasir pantainya yang putih tersebut.
“Saya akan dorong komisi terkait untuk dilakukannya hearing, jangan sampai hanya karena tarik ulur masalah ini malah akan menjadikan masyarakat sebagai korban” ungkap La Ode saat diwawancarai, kamis (28/11/2019).
Tak Hanya itu, mantan Wakil Bupati Boalemo ini juga berharap Pemkab Boalemo dapat berkoordinasi dengan pihak DPRD Provinsi Gorontalo terkait kendala yang dihadapi. Karena mengingat sejauh ini Pemda Boalemo paca Forkopimda provinsi dan kabupaten yang dilaksanakan dipantai ratu, pihak tekhnis maupun tim yang dibentuk belum sama sekali melakukan koordinasi atau melaporkan perkembangannya kepada DPRD, sehingganya DPRD pun tidak mengetahui sudah sejauh mana progres dilapangan.
“Kalau mau minta bantu kita disini, setidaknya ada koordinasilah, biar kita juga tau mana yang harus dituntaskan” tutur ketua Fraksi PDI P.
Lanjut La Ode, dirinya akan menanyakan perihal perizinan tersebut kepada pemerintah Provinsi Gorontalo, akan tetapi dengan catatan Pemda Boalemo juga terus menjalin komunikasi yang baik antar lembaga didaerah maupun di Provinsi.(sum/luk)