Bone Bolango, mimoza.tv – Ada hal menarik pada pelaksanaan festival dangdut di Kabupaten Bone Bolango. Biasanya festival dangdut dilaksnakan di gedung kesenian ataupun di ruangan studio televisi. Namun di Kabupaten Bone Bolango, festival dangdut dilaksanakan di tengah tengah Danau Perintis. Ternyata festival dangdut dilaksanakan di Danau Perintis tujuannya untuk memperkenalkan wisata danau tersebut kepada masyrakat Gorontalo maupun wisatawan yang akan berkunjung di Gorontalo.
Pemerintah Kabupaten Bone Bolango melalui Dinas Pariwisata menggelar festival angdut yang dilaksanakan di tengah tengah Danau Perintis. Festival dangdut ini dihadiri dan dibuka langsung oleh Bupati Hamim Pou. Acara ini pun mengundang perhatian masyrakat, tidak sedikit masyrakat serta ASN di Kabupaten Bone Bolango mendatangi lokasi pelaksanaan festival dangdut tersebut.
Tidak hanya dari masyrakat Bone Bolango, warga dari kota Gorontalo pun hadir untuk menyaksikan langsung festival dangdut yang dilaksanakan di tengah tengah danau perintis tersebut.
“Selain untuk mencari bakat penyanyi dangdut di Kabupaten Bone Bolango, festival dangdut ini juga bertujuan untuk mempromosikan destinasi wisata danau perintis untuk dapat lebih dikenal, baik oleh para wisatawan lokal maupun wisatawan mancanegara,” kata Aznan Nadjamudin, Kadis Pariwisata Kabupaten Bone Bolango.
Kegiatan yang bertemakan merintis dangdut festifal sebagai ajang promosi kunjungan wisata di Bone Bolango ini diikuti oleh 95 peserta dari Kabupaten Bone Bolango dan akan dilaksnakan selama tiga hari.
Bupati Bone Bolango hamim Pou dalam sambutannya mengatakan, festival dangdut seperti ini sangat menarik karena dengan adanya ajang festival ini dapat memberikan kesempatan kepada para pemuda di Kabupaten Bone Bolango untuk menunjukan bakat tarik suara aliran dangdut.
“Selain festival dangdut, Pemerintah Kabupaten Bone Bolango juga akan melaksanakan festival musik berbagai aliran, seperti aliran musik jazz, pop dan keroncong,” kata Hamim Pou.
Di akhir sambutannya, Hamim Pou berpesan agar masyrakat dapat menjaga kebersihan di Danau Perintis. Jangan lagi ada masyrakat yang membuang sampah atau botol minuman di Danau Perintis. Rencananya tahun depan Pemerintah Kabupaten Bone Bolango akan menambah wahana permainan di lokasi wisata tersebut. (idj)