Kota Gorontalo, mimoza.tv – Rum Pagau – Rusliyanto Monoarfa, calon wali kota dan calon wakil wali kota Gorontalo nomor urut tiga kembali menggelar kampanye dialogis di kelurahan Molosipat U. Dalam kampanye terbatas ini, Rum Pagau – Rusliyanto Monoarfa memaparkan sejumlah program untuk membangun Kota Gorontalo menjadi lebih baik jika terpilih nanti.
Di hadapan ratusan massa pendukungnya di Kelurahan Molosipat U, Kecamatan Sipatana, Kota Gorontalo, Rabu (21/2/2018), paket RAMAH nomor urut tiga yang diusung oleh PDIP dan PPP ini, dalam kampanye dialogisnya menyampaikan sejumlah program kedepan untuk membangun kota gorontalo jika terpilih pada pemilihan nanti.
Bahkan Rusli dihadapan ratusan massa pendukungnya memaparkan program yang telah dibangun saat Rum Pagau menjabat sebagai Bupati Boalemo, salah satunya Pulo Cinta.
Rusli juga menjanjikan, jika terpilih nanti akan membuat Kota Gorontalo menjadi lebih baik, terutama dibidang kesehatan. Pasalnya tidak sedikit warga Kota Gorontalo yang sering dirujuk ke luar daerah, akibat fasilitas di rumah sakit yang ada di Kota Gorontalo masih terbilang minim.
“Jika kami terpilih nanti, maka semua pelayanan dari tingkat Puskesmas hingga rumah sakit akan kami perbaiki dari pelayanan dan fasilitas. Pasalnya hingga saat ini tidak sedikit warga yang terpaksa harus dirujuk keluar daerah, karena fasilitas pengobatan di rumah sakit yang ada di Kota Gorontalo masih kurang,” kata Rusli.
Tidak hanya itu, Rusli Monoarfa juga berjanji akan menjadikan Kota Gorontalo menjadi kota jasa yang punya daya saing untuk perdagangan masyarakat Kota Gorontalo demi kesejahteraan warga Gorontalo.
Dalam kampanye dialogis kali ini tampak dihadiri sejumlah jurkam dari PDIP, Alifudin Djamal, Oktarjon Ilahude dan Rifai Bukusu dari PPP, smentara calon wali kota Rum Pagau masih berada di luar daerah untuk menghadiri kegiatan partai pengusung. (tbm)