Gorontalo, mimoza.tv – Kebutuhan pondokan atau rumah bagi masyarakat yang membutuhkan di wilayah provinsi Gorontalo akan segera terealisasi. Dimana kegiatan pembangunan Rumah Layak Huni (Mahyani) tahap II tahun 2019 telah akan segera dibangun.
Dari hasil survey yang dilakukan tim tersebut, pemerintah telah mendapatkan serta menetapkan masyarakat yang berhak untuk mendapatkan rumah layak huni tersebut.
Dalam mensosialisasikan hal tersebut, Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman Provinsi Gorontalo bekerjasama dengan Korem 133/Nani Wartabone menggelar sosialisasi Mahyani Tahap II, yang dilaksanakan di Aula Makorem 133/Nani Wartabone, Kamis (8/8/2019).
Dalam arahannya Danrem 133/Nani Wartewbone Kolonel Czi Arnold AP Ritiauw menyampaikan, Sosialisasi tersebut bertujuan agar masyarakat yang teridentifikasi dibawah garis kemiskinan akan segera menikmati akan rumah yang layak untuk ditinggali. Namun demikian, rumah layak huni tersebut tidak diperuntukan oleh sembarang orang, melainkan di seleksi.
“Seleksinya ini mulai dari tingkat Desa, sampai pada menurunkan tim untuk melakukan survey terhadap masyarakat yang mengajukannya,” ujar Arnold.
Dalam kegiatan tersebut itu, baik Danrem maupun Aries N Ardianto selaku Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman (PRKP) Provinsi Gorontalo berharap agar masyarakat dapat membantu akan pelaksanaan kegiatan membangun rumah, agar tidak ada kendala yang berarti serta sesuaikan dengan kondisi rumah yang akan dibangun.
Mereka berdia pun berharap, setelah masyarakat menempati rumahnya, dan apabila telah selesai, disesuaikan dengan ketentuan yang diberikan oleh pihak pemerintah.
“Ditempati dan juga di rawat dengan baik. Sehingga bisa bertahan lama penggunaannya. Namun saja, apabila bagi masyarakat yang mendapatkan Mahyani nanti ada penambahan bangunan, agar dapat dikoordinasikan dengan baik oleh Koramil maupun Babinsa agar segera diselesaikan dengan jalan yang terbaik,” tandas Arnold.(luk)