Boalemo, mimoza.tv – Pasca banjir yang melanda Kecamatan Wonosari hingga Kamis dinihari (6/4), warga mengalami kerugian akibat sawah yang baru ditanami rusak terendam air. Sementara, sekolah yang terendam bajir terpaksa meliburkan siswanya.
Dampak dari banjir yang terjadi sejak Rabu malam hingga Kamis dinihari, membuat ratusan murid Sekolah Dasar terpaksa diliburkan oleh pihak sekolahnya, akibat seluruh ruangan kelas terendam banjir.
Para murid yang pada pagi hari datang ke sekolah, tidak melakukan aktifitas belajar dan hanya membersihkan ruangan kelas, dan dikembalikan oleh pihak sekolah ke ruamhnya masing-masing, dikarenakan ruangan kelas yang belum bisa digunakan.
Sementara itu, di SMK yang merupakan lokasi pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer, yang juga mengalami nasib yang sama, sudah bisa digunakan kembali untuk pelaksanaan ujian hari terakhir.
Selain berdampak pada proses belajar mengajar disekolah, banjir ini juga mengakibatkan ratusan hektar sawah milik warga rusak akibat tergenang air.