Gorontalo, mimoza.tv – Nama Rindi Batanipu menjadi perbincangan sebagian warga Gorontalo. Hal tersebut lantaran dirinya menjadi salah satu wakil Gorontalo yang lolos seleksi pencarian bakat, Liga Dangdut Indonesia (LIDA) 202,yang rutin digelar oleh salah satu stasiun tv swasta nasional.
Diwawancarai wartawan ini Rindi mengungkapkan syukur terima kasih bisa lolos audisi yang dilaksanakan secara online.
“Ada sekitar seribu peserta dari Gorontalo. Alhamdulillah saya menjadi salah satu perwakilan Gorontalo diajang itu,” tutur Rindi usai tampil di program talk show Mimoza Tv.
Selain dirinya, ada tiga lagi yang mewakili Gorontalo diajang kompetisi dangdut tersebut, dari Kabupaten Gorontalo, Kabupaten Boalemo, Kota Gorontalo masing masing satu orang.
Lebih lanjut anak ke empat dari pasangan Risman Batalipu dan Nurjan Bagu ini mengaku sudah punya bakat menyanyi sejak kecil. Tertarik mengikuti ajang LIDA ini menjadi cita-catanya untuk mengembangkan bakat seni yang ia miliki, serta ingin membahagiakan orang tua dan keluarga.
“Kalau bakatnya ini sejak usia 3 tahun. Kesempatan untuk ikut diajang ini bagi saya adalah untuk mengembangkan bakat. Alhamdulillah orang tua, saudara, keluarga sangat mendukung,” ucap gadis 15 tahun yang berdomisili di Desa Tupa, Kecamatan Bulango Utara, Kabupaten Bone Bolango ini.
Untuk ke tingkat nasional kata dia, selama ini dirinya hanya rajin berlatih di rumah. Selama berlatih juga Rindi mengaku berlatih sendiri tanpa ada pelatih khusus.
Sebelum bertolak ke Jakarta Rindi juga meminta dukungan seluruh warga masyarakat Gorontalo, agar bisa selama dan sukses mengikuti ajang tersebut.
“Kepada seluruh masyarakat Gorontalo, terutama warga Bone Bolango, saya memohon dukungan dan doa agar selamat dan sukses mengikuti ajang tersebut,” tutup Rindi.(luk)