Gorontalo, mimoza.tv – Terkait insiden yang terjadi di Kota Wamena, Provinsi Papua pada pekan lalu, Gubernur Gorontalo, Rusli Habibie mengungkapkan, belum ada informasi warga Gorontalo yang terdampak dari kejadian tersebut.
Hal ini diungkapkan Rusli usai menggelar pertemuan dan diskusi dengan pengurus Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) se Gorontalo yang digelar di salah satu restoran di Kota Gorontalo, Minggu malam (29/9/2019).
“Disana mamang banyak warga Kerukunan Keluarga Indonesia Gorontalo (KKIG). Tapi, sejauh ini belum ada informasi warga Gorontalo terdampak peristiwa di Wamena. Hal lain juga dikarenakan lokasinya yang terlalu jauh,” kata Rusli saat diwawancarai.
Gubernur Gorontalo dua periode ini pun berharap tidak ada warga Gorontalo di Kota Wamena yang terdampak kejadian tersebut.
Dilansir dari Tribunnews.com, Panglima TNI Hadi Tjahjanto mengatakan, pihaknya sudah mengevakuasi sekitar 3000 orang dari Wamena, pasca insiden serangan ke warga pendatang di Kota Wamena, Papua, yang berujung meninggalnya puluhan orang.
Dirinya menjelaskan juga, ke 3000 orang tersebut dievakuasi dari Kota Wamena menuju Kota Jayapura menggunakan pesawat Herculess.(luk)