Gorontalo, mimoza.tv – Adanya desakan dari sejumlah warga kepada aparat desa termasuk Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Toto Utara, Agus Amiri angkat bicara. Ketua BPD Desa Toto Utara ini menjelaskan, dirinya akan mengawal aspirasi masyarakat yang menginginkan agar permasalahan Instalasi Pembuangan Air Limbah (IPAL) Komunal tersebut segera dituntaskan.
“Persoalan IPAL ini kita akan kawal, karena sesuai dengan apa yang tercantum dalam Undang-Undang, tugas BPD adalah mengawal aspirasi masyarakat,” kata Agus saat diwawancarai Jumat (21/12/2019) pekan lalu.
Meski demikian kata dia pihaknya akan mengadakan rapat internal BPD.
“Dalam rapat internal terkait aspirasi warga tentang permasalahan ini, apapun hasilnya saya akan tetap kawal ini,” tegas Agus.
Diwawancarai terpisah, Zainal Ahmad, warga Dusun II Desa Toto Utara menilai, apa yang disampaikan oleh Agus, sudah merupakan tugas dari BPD.
“Sesuai dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia No 110 Tahun 2016 tetang Badan Permusyawaratan Desa, tugas BPD adalah BPD juga memiliki kekuatan untuk menyampaikan aspirasi warga. Penyampaian aspirasi dilakukan melalui beberapa tahap kerja yakni BPD harus melakukan penggalian aspirasi masyarakat, menampung aspirasi masyarakat yang disampaikan ke BPD dan mengelola aspirasi masyarakat sebagai sebuah energi positif dalam merumuskan langkah kebijakan desa,” jelas Zainal.
Lanjut dia, fungsi BPD juga adalah membahas dan menyepakati Rancangan Peraturan Desa bersama Kepala Desa, menampung dan menyalurkan aspirasi masyarakat desa dan melakukan pengawasan kinerja kepala desa.
“Dari tiga tugas ini sudah jelas BPD adalah lembaga yang memiliki kekuatan dalam menyepakati peraturan desa yang bakal menjadi pedoman pelaksanaan pembangunan desa.
BPD juga menyalurkan aspirasi dari warga desa pada Kepala desa yang kemudian dijadikan pedoman oleh kepala desa beserta jajarannya dalam melaksanakan program pembangunan desanya.
Hebatnya juga kata dia, BPD juga sekaligus memiliki kekuatan untuk mengawasi proses pembangunan desa dalam seluruh aspek.
“Ini menunjukkan betapa kuatnya BDP dalam ranah politik dan sosial desa,” pungkasnya.(tim)