Gorontalo, Mimoza.tv – Ketua DPW Partai NasDem Provinsi Gorontalo, Rachmat Gobel, menyatakan bahwa pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Gorontalo, Tonny Uloli dan Marten Taha, adalah pilihan terbaik untuk memimpin Gorontalo. Dalam orasi politiknya di hadapan ribuan pendukung yang memadati Lapangan Basulapa Isimu pada Minggu (27/10/2024), Gobel menekankan bahwa rekam jejak keduanya sudah terbukti dalam komitmen membangun daerah dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Masyarakat Gorontalo tidak akan salah pilih jika mendukung Tonny Uloli dan Marten Taha. Mereka adalah figur yang telah teruji dan memiliki visi jelas untuk memutus mata rantai kemiskinan di Gorontalo,” tegas Gobel. Ia menambahkan, dengan Gorontalo masuk dalam 10 daerah termiskin di Indonesia, kepemimpinan keduanya diharapkan mampu membawa perubahan signifikan.
Dalam pidato politiknya, calon Gubernur Gorontalo Tonny Uloli mengungkapkan tekadnya untuk meningkatkan akses pendidikan di daerah. Ia berkomitmen memastikan bahwa tidak ada lagi anak-anak dari keluarga kurang mampu yang terhalang meraih gelar sarjana, berkat program beasiswa yang mereka tawarkan. Selain itu, Tonny juga berjanji akan memperkuat infrastruktur pendidikan demi menciptakan generasi yang lebih hebat di masa depan.
Di sektor kesehatan, Tonny menegaskan bahwa pasangan nomor urut satu memiliki visi meningkatkan pelayanan medis dengan melengkapi fasilitas kesehatan serta meningkatkan kesejahteraan tenaga medis. “Kami juga berkomitmen menurunkan angka stunting melalui peningkatan gizi, sanitasi lingkungan, dan penyediaan air bersih,” ungkapnya.
Pembangunan infrastruktur juga menjadi fokus utama Tonny-Marten, dengan rencana mempercepat pengembangan kawasan strategis dan ruang publik yang mendukung pertumbuhan ekonomi. “Tidak ada lagi infrastruktur yang tidak mendukung masyarakat. Kami siap bersinergi dengan pemerintah daerah untuk memajukan Gorontalo,” tambahnya.
Sektor pertanian dan kelautan juga tak luput dari perhatian. Pasangan Tonny-Marten berjanji akan meningkatkan nilai tambah komoditas dengan kebijakan industri berbasis teknologi, agar tidak lagi memasarkan produk dalam bentuk mentah. “Dengan demikian, sektor pertanian dan kelautan dapat menjadi kekuatan ekonomi yang hebat untuk Gorontalo,” terang Tonny.
Di sisi lain, calon Wakil Gubernur Marten Taha menekankan pentingnya reformasi birokrasi untuk menciptakan pemerintahan yang efektif, efisien, dan berbasis digital. “Kami akan pastikan pelayanan publik yang cepat, transparan, dan akuntabel, sehingga tidak ada lagi pengeluaran pemerintah yang tidak tepat sasaran,” kata Marten.
Marten juga menyoroti program untuk meningkatkan kualitas hidup seluruh kelompok usia, terutama anak-anak, lansia, perempuan, dan penyandang disabilitas, melalui pembangunan yang merata. Ia menegaskan bahwa perempuan di Gorontalo harus memiliki akses yang lebih luas dalam bidang kesehatan, pendidikan, dan ekonomi, bahkan peluang menjadi pemimpin.
Di sektor lingkungan, Marten menekankan pentingnya rehabilitasi hutan, pengelolaan tambang ramah lingkungan, dan penanganan sampah untuk melestarikan warisan alam bagi generasi mendatang. Ia menegaskan, “Kita harus meninggalkan lingkungan yang hebat bagi anak cucu kita.”
Terakhir, pasangan Tonny-Marten juga berkomitmen untuk melestarikan adat istiadat dan budaya Gorontalo. Mereka bertekad memperkuat peran seniman lokal dan lembaga adat demi memastikan bahwa warisan budaya Gorontalo tidak akan punah.
Dengan berbagai program unggulan di berbagai sektor, pasangan Tonny Uloli dan Marten Taha siap membawa Gorontalo menjadi lebih hebat dan sejahtera di masa depan.(rls/luk)