Senin, Mei 19, 2025
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Kontak
  • Pedoman Media Siber
  • Index
  • Disclaimer
Tech News, Magazine & Review WordPress Theme 2017
  • Kabar Daerah
    • Provinsi Gorontalo
    • Kota Gorontalo
    • Kabupaten Gorontalo
    • Bone Bolango
    • Boalemo
    • Pohuwato
    • Gorontalo Utara
  • Peristiwa
    • Nasional
    • Internasional
  • Cek Fakta
  • Ekonomi
  • Politik
    • Partai
  • Hukum & Kriminal
    • KABAR BHABINKAMTIBMAS
    • KABAR MILITER
  • Opini
  • Sekitar Kita
    • Gaya Hidup
      • Olahraga
      • Musik
      • KABAR NYIUR MELAMBAI
    • Pendidikan
      • Kabar Kampus
    • Kesehatan
      • Kuliner
    • Lingkungan
      • Pariwisata
No Result
View All Result
Mimoza TV
  • Kabar Daerah
    • Provinsi Gorontalo
    • Kota Gorontalo
    • Kabupaten Gorontalo
    • Bone Bolango
    • Boalemo
    • Pohuwato
    • Gorontalo Utara
  • Peristiwa
    • Nasional
    • Internasional
  • Cek Fakta
  • Ekonomi
  • Politik
    • Partai
  • Hukum & Kriminal
    • KABAR BHABINKAMTIBMAS
    • KABAR MILITER
  • Opini
  • Sekitar Kita
    • Gaya Hidup
      • Olahraga
      • Musik
      • KABAR NYIUR MELAMBAI
    • Pendidikan
      • Kabar Kampus
    • Kesehatan
      • Kuliner
    • Lingkungan
      • Pariwisata
No Result
View All Result
Mimoza TV

Melihat Ratusan Siswa Gorontalo Semarakkan Hari Maleo Sedunia

by Lukman Polimengo
November 18, 2022
Reading Time: 3 mins read
99 1
A A
0
Share on FacebookShare on WhatsappShare On Twitter

Gorontalo, mimoza.tv – Sebanyak 125 orang siswa MIT Al-Ishlah Kota Gorontalo bergembira mengikuti peringatan Hari Maleo Sedunia yang digelar oleh Perkumpulan Biodiversitas Gorontalo (BIOTA) dan Balai Taman Nasional Bogani Nani Wartabone (TNBNW), Jumat (18/11/2022).

Dalam kegiatan tersebut para siswa SD ini menyaksikan film dokumenter tentang kehidupan burung maleo (Macrocephalon maleo) saat menggali tanah sebelum menempatkan telurnya, mengetahui perbedaan perilaku maleo dan burung lainnya yang dijelaskan oleh Kepala Seksi Pengelolaan Taman Nasional (SPTN) 1 Balai Taman Nasional Bogani Nani Wartabone, Bagus Tri Nugroho, termasuk mengikuti beragam kuis menarik yang dipandu oleh Duta Burung Ajeng Mawaddah Puyo.

Menariknya, dalam kegiatan itu ada kehadiran maskot boneka burung maleo, dimana para siswa ini bisa bergembira dan berinteraksi.

Baca juga

Simposium Maleo Warisan Dunia Semarakkan Hari Maleo Sedunia

Bahas Banjir di Gorontalo, JAPESDA Gelar Webinar

Bagus Tri Nugroho yang mengenalkan keberadaan burung maleo di Taman Nasional Bogani Nani Wartabone. Menurutnya burung maleo adalah jenis burung endemik Sulawesi yang memiliki keistimewaan, burung ini sangat bergantung kepada panas bumi untuk menempatkan dan menetaskan telurnya. Di luar TNBNW, ada juga maleo yang menggunakan hangatnya pasir pantai untuk menempatkan dan menetaskan telurnya.

“Sebelum bertelur sepasang maleo akan menggali tanah yang ada panas buminya untuk meletakkan telurnya, kedalamannya antara 30-60 cm, kemudian menutup kembali dengan tanah,” kata Bagus Tri Nugroho.

Lanjut dia, burung maleo sendiri memiliki kemampuan untuk mendeteksi suhu panas bumi atau hangatnya pasir pantai yang dibutuhkan untuk menetaskan telurnya. Kemampuan istimewa ini yang kemudian membedakan dengan jenis burung-burung lain. Setelah berada di dalam tanah yang hangat, telur ini akan menetas. Anak maleo yang menetas menggunakan kakinya untuk keluar dari cangkangnya, ia kemudian berusaha keras untuk keluar dari dalam tanah, perlahan-lahan naik ke permukaan tanah, sebelum terbang ke dalam hutan.

“Saat anakan maleo menetas, kondisinya sudah lengkap, bulu-bulunya panjang. Ini yang membedakan dengan burung lain,” ujar ujarnya.

Para siswa sangat antusias mendengarkan paparan dari Bagus Tri Nugroho. Mereka juga menikmati film dokumenter yang merekam sepasang maleo bertelur, menempatkan telurnya dalam tanah hingga kemunculan anak maleo ke permukaan.

Duta Burung Ajeng Mawaddah yang memandu kegiatan ini juga mengajak para siswa untuk mengikuti kuis menarik. Para siswa diberikan potongan kepala satwa untuk ditempelkan di gambar besar yang ditempel di dinding. Mereka harus mengenali ganbar satwa yang dipilihnya apakah termasuk satwa yang ada di dalam TNBNW atau tidak.

“Kalau gambar hewan ini ada di hutan TNBNW maka harus ditempelkan di lingkaran, jika tidak ditempelkan di sisi luar lingkaran,” ujar Ajeng Mawaddah.

Kuiz menarik ini membuat banyak siswa yang penasaran, karena mereka harus mengingat kembali penjelasan Bagus Tri Nugroho yang memaparkan satwa-satwa di taman nasional Bogani Nani Wartabone. Hampir semua siswa mampu menempatkan gambar satwa dengan benar, mereka bergembira. Semua siswa yang mengikuti kuiz ini mendapatkan bingkisan.

Kuis lain yang menarik dan menimbulkan gelak tawa para siswa adalah menirukan perilaku maleo saat bertelur. Para siswa berusaha menirukan gaya maleo akan bertelur yang disaksikan di film dokumenter sebelumnya.

Beragam cara dan gaya dipertontonkan siswa di hadapan teman-temannya. Pengalaman menarik ini memberi kesan yang mendalam bagi mereka.

“Kami sangat senang sekali mengikuti kegiatan ini, filmnya bagus, ada foto-foto satwa, dan kegiatan lucu-lucu,” kata Alisha, salah seorang siswa MIT Al-Ishlah.

Peringatan Hari maleo Sedunia ini mendapat apresiasi dari Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan MIT Al-Ishlah, Emmy Purwati. Menurutnya, metode pengenalan satwa yang disajikan Balai Taman Nasional Bogani Nani Wartabone dan Perkumpulan BIOTA ini sangat menarik, tidak monoton, bahkan disukai semua siswa.

Bahkan kata dia, ratusan siswanya yang terlibat dalam kegiatan ini tidak sedikitpun terlihat jenuh, padahal kegiatan ini berlangsung menjelang pukul 14.00 Wita.

“Kami menyambut gembira kegiatan ini, sangat menarik karena metodenya tidak monoton, ada pemutaran film, menyajikan foto-foto satwa, juga ada permainan yang disukai siswa,” ujar Emmy Purwati.
Hari Maleo Sedunia sendiridiperingati setiap tanggal 21 November. Deklarasi peringatan hari maleo ini pertama kali dilaksanakan di wisata alam Lombongo pada 21 November 2020. (rls/luk)

Tags: BIOTABurung Maleohari maleo sedunia

Berita Terkait

Simposium Maleo Warisan Dunia Semarakkan Hari Maleo Sedunia

November 22, 2022

Bahas Banjir di Gorontalo, JAPESDA Gelar Webinar

Juli 25, 2020

Merayakan Hari Lahan Basah Sedunia di Cagar Alam Tanjung Panjang

Februari 9, 2020

31 Kepala Daerah Deklarasikan Kawasan Hutan Lindung

Warta 67 – (Video) KSDA Bakal Jadikan Hasil Sitaan Sebagai Bahan Penyuluhan

  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Kontak
  • Pedoman Media Siber
  • Index
  • Disclaimer

© 2025 Mimoza TV - PT. Mimoza Multimedia Agus Salim St. 67 Gorontalo

Welcome Back!

Sign In with Facebook
Sign In with Google
OR

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
  • Login
  • Index Berita
  • Kabar Daerah
    • Provinsi Gorontalo
    • Kota Gorontalo
    • Kabupaten Gorontalo
    • Bone Bolango
    • Boalemo
    • Pohuwato
    • Gorontalo Utara
  • Peristiwa
    • Nasional
    • Internasional
  • Cek Fakta
  • Ekonomi
  • Politik
    • Partai
  • Hukum & Kriminal
  • Opini
  • Sosial Budaya
    • Gaya Hidup
    • Hiburan
    • Kabar Kampus
    • Kesehatan
    • Kuliner
    • Lingkungan
    • Musik
    • Olahraga
    • Pariwisata
    • Pendidikan
    • Sekitar Kita
    • Unik
No Result
View All Result

© 2025 Mimoza TV - PT. Mimoza Multimedia Agus Salim St. 67 Gorontalo

Go to mobile version