Gorontalo, mimoza.tv – Ketua DPW Srikadi Pemuda Pancasila Provinsi Gorontalo, Rakhmatiyah Deu, mengingatkan agar peringatan Hari Anti Narkoba Internasional atau HANI 2024 ini bukan hanya seremonial semata, melainkan menjadi momentum untuk memperkuat komitmen bersama dalam memenargi Narkoba.
“momentum ini jangan hanya sampai disini saja, mari kita bersatu padu bergerak bersama memerangi Narkoba,” kata Rakhmatiyah, saat memberikan sambutan dalam acara Peringatan HANI 2024 yang digelar di Danau Perintis, Bone Bolango, Sabtu (29-6-2024).
Lebih lanjut kata sosok yang akrab disapa Kakak Tia ini, Srikandi Pemuda Pancasila merupakan organisasi yang tak henti-hentinya mendukung berbagai program dan kegiatan yang berhubungan dengan pemberantasan narkoba. Dalam upaya menjaga generasi muda dari ancaman narkotika, pihaknya juga terus berkomitmen untuk menjadi garda terdepan dalam melawan peredaran dan penyalahgunaan narkoba di Indonesia. Salah satunya melalui program pendampingan.
“Alhamdulillah kami dari SPW Srikadi pemuda Pancasila Provinsi Gorontalo telah bersinergi dengan BNNP melalui beberapa program, seperti penyuluhan dan pendampingan terhadap anak muda yang darurat Narkoba,” cetusnya.
Olehnya ia berharap kepada semua elemen masyarakat, terutama generasi muda untuk bersama-sama memberantas Narkoba, terutama di Bone Bolango.
Pada kesempatan itu juga dirinya mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada semua pihak yang telah menyukseskan peringatan HANI 2024 terus.
Kata dia, dukungan yang diberikan oleh DPW Srikandi Pemuda Pancasila Provinsi Gorontalo dalam pemberantasan narkoba merupakan cita-cita dan komitmen terhadap masa depan bangsa yang bebas Narkoba.
Penulis : Lukman.