Gorontalo, mimoza.tv – Upaya pencegahan meluasnya virus corona di tanah air terus diupayakan oleh semua pihak. Gubernur Gorontalo Rusli Habibie saat diwawancarai awak media mengungkapkan, pihaknya hingga saat ini sudah melakukan langkah antisipasi merebaknya Covid-19 tersebut.
“Di pintu masuk seperti bandara, sejak beberapa waktu lalu kita telah menyiapkan alat pendeteksi suhu tubuh. Saya sudah sampaikan ke kepala bandara, jika ada penumpang yang turun dari luar Gorontalo dan di curigai, langsung kita adakan tindakan medis sesuai standar,” kata Rusli.
Soal daerah lain yang sudah meliburkan anak sekolah, kata Gubernur Gorontalo dua periode ini, pihaknya harus mempertimbangkan dulu apa dampaknya, dan apa dasarnya meliburkan anak sekolah.
“Jangan sampai kita liburkan, terus mereka main kemana-mana. Ini justru yang berbahaya. Jadi harus kita pertimbangkan dan kita putus bersama,” jelas Rusli.
Dia juga mengatakan, pada Selasa (17/3/2020) besok, akan menggelar rapat Forkopimda bersama unsur terkait untuk membahas langkah apa yang akan di tempuh.
“Besok kita gelar rapat lengkap, mulai Forkopimda, perbankan, tokoh adat, tokoh agama, semua unsur dan termasuk juga Bupati, Wali Kota se Provinsi Gorontalo,” pungkasnya.(luk)