Kota Gorontalo, mimoza.tv – Sebagai bentuk dukungan pemerintah pusat dalam menyemarakkan program Pesona Indonesia, Pemerintah Kota Gorontalo pada tanggal 6 Mei 2017, akan menggelar kegiatan Festival Pesona Otanaha.
Untuk mensosialisasikan pelaksanaan kegiatan Festival Pesona Otanaha tahun 2017, Pemerintah Kota Gorontalo menggelar dialog interaktif, yang berlangsung di RRI Gorontalo.
Festival Pesona Otanaha ini merupakan salah satu bentuk promosi pariwisata daerah, untuk lebih dikenal oleh masyarakat luas, baik di tingkat domestik maupun mancanegara. Sehingga memberikan nilai positif terhadap pembangunan Kota Gorontalo.
“Sejak tahun 2015 sampai dengan tahun 2017, Pemerintah Kota Gorontalo telah menjadikan Festival Pesona Otanaha sebagai agenda rutin tahunan, yang saat ini telah mendapatkan respon positif dari Pemerintah Pusat, melalui Kementrian Pariwisata Ekonomi Kreatif Republik Indonesia, yang mengalokasikan anggaran untuk pelaksanaannya,” Kata Walikota Gorontalo, Marten Taha.
Berbagai pembenahan fasilitas pariwisata yang ada di Kota Gorontalo juga telah dilakukan, sebagai komitmen pemerintah daerah untuk memperkenalkan objek wisata, sehingga akan menarik minat para wisatawan domestik dan mancanegara.