Gorontalo, mimoza.tv – Peristiwa penganiayaan kembali terjadi di Kabupaten Gorontalo. Reikel Hanafi, warga Desa Mongolato, Kecamatan Telaga di temukan tak bernyawa, setelah di bacok oleh 6 orang tak dikenal (OTK), Selasa (13/8/2019) dinihari.
Dilansir dari Humas Polda Gorontalo, peristiwa tersebut bermula saat Reikel bersama beberapa rekannya sedang nongkrong di depan halte yang tak jauh dari Puskesmas Mongolato, Kecamatan Telaga. Saat itu dia bersama rekannya berbincang sambil duduk di atas motor.
Saat sedang asyik bercerita, tiba-tiba datang enam orang tak dikenal, saling berboncengan menggunakan tiga sepeda motor. Salah seorang dari 6 OTK tersebut turun sambil mengarahkan senjata tajam lilang (parang panjang) ke arah Reikel dan teman-temanya.
“Dari keterangan yang kami himpun di TKP, korban dibuat kaget saat dibacok OTK secara tiba-tiba. Ia mencoba menyelamatkan diri. Tapi karena serangan datang bertubi-tubi dan berlangsung cepat, korban langsung tersungkur bersimbah darah,” ujar AKP Kukuh Islami selaku Kasat Reskrim Polres Gorontalo.
Lanjut dia, usai menjalankan aksinya, enam OTK bergegas meninggalkan lokasi. Saat itu juga korban dibawa teman-temannya ke Puskemas Mongolato.
“Karena mengalami luka serius, korban dirujuk ke Rumah Sakit Islam Kota Gorontalo. Namun saja, banyaknya luka akibat senjata tajam, membuat nyawa korba tidak tertolong lagi,” jelas Kukuh.
Saat di konfirmasi, Kabid Humas Polda Gorontalo, AKBP. Wahyu Tri Cahyono, S.I.K, membenarkan adanya insiden berdarah tersebut.
“Tim Reskrim Polres Gorontalo yang di-backup tim Ditreskrimum Polda Gorontalo saat ini sedang melaksanakan penyelidikan. Mudah-mudahan dalam yang tidak lama kami bisa ungkap para pelakunya,” pungkas Wahyu.(luk)